Sentimen
Informasi Tambahan
Institusi: MUI, UNESA, Universitas Negeri Surabaya
Kab/Kota: Surabaya
Tokoh Terkait
Pesan Ma'ruf Amin ke Capres-Cawapres Terpilih: Harus Merangkul Semua Pihak
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
6 Februari 2024 09:27 WIB
Paslon terpilih harus menjadi Presiden dan Wakil Presiden dari seluruh rakyat Indonesia.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menghadiri pelantikan dan rapat kerja Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (NU) di Universitas Negeri Surabaya. (instagram/@kyai_marufamin)
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin berharap Pemilu 2024 bisa dijalankan secara jujur dan adil sehingga tak ada masalah berkelanjutan. Dia pun meminta kandidat pemimpin yang terpilih nantinya untuk merangkul pihak yang kalah.
“Siapapun nanti yang unggul tentu harus bisa diterima,” kata Ma’ruf Amin di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab (PEA), Senin (5/2).
“Dan kepada [Capres/Cawapres] yang menang harus merangkul semua pihak, harus menjadi Presiden dan Wakil Presiden dari seluruh rakyat Indonesia,” lanjut orang nomor dua RI itu.
Wapres Ma'ruf Amin Minta TNI AD Ikut Sukseskan Pemilu 2024
Ma’ruf meyakini rakyat sudah menentukan pilihan pasangan capres-cawapres usai menyaksikan lima seri debat yang diselenggarakan KPU.
“Menurut saya 5 kali itu sudah cukup untuk merepresentasikan dan masyarakat saya kira sudah paham, sudah mengerti dan mereka bisa menentukan pilihan," imbuh eks Ketua MUI itu.
Sekadar informasi, Pemilu 2024 akan dihelat pada 14 Februari mendatang. Pada kesempatan ini, masyarakat bakal memilih presiden-wakil presiden, anggota legislatif pusat, provinsi, kabupaten/kota, dan senator secara serentak.
Wapres Ma'ruf Amin soal Debat Pamungkas Pilpres 2024: Lebih Landai Dibanding SebelumnyaSentimen: positif (95.5%)