Sentimen
Positif (47%)
31 Jan 2024 : 13.54
Informasi Tambahan

Kasus: HAM

5 Fakta Kabar Mahfud Md Mundur dari Menko Polhukam, Sebut Sudah Cawapres Jadi Harus Jelas

31 Jan 2024 : 20.54 Views 1

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

5 Fakta Kabar Mahfud Md Mundur dari Menko Polhukam, Sebut Sudah Cawapres Jadi Harus Jelas

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa mengungkapkan situasi Istana Negara ditengah isu terkait mundurnya beberapa menteri kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi). Menurutnya, di Istana dalam kondisi baik-baik saja.

"Baik-baik, situasi kabinet baik-baik saja," ujar Suharso kepada media, Jakarta, Selasa 30 Januari 2024.

Suharso mengaku tidak mengetahui adanya isu mundur Menteri Koodinator Politik, Hukum dan HAM, Mahfud MD. "Kata siapa? Oh kabar beredar," imbuhnya.

Namun ia mengetahui isu terkait mundurnya Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati. Ia menyebut Bendahara Negara itu merupakan sahabat dan partner yang baik di pemerintahan.

Suharso menilai Menkeu merupakan sosok yang profesional dalam bekerja. Sehingga tak terlintas dalam benaknya, jika Sri Mulyani ingin mundur dari jabatannya.

"Bu Menkeu kan sahabat saya, dan Bu Menkeu itu sparing patrner saya, bukan sekarang aja. Cara berpikir kita sama, jadi enak. Jadi saya nggak tau kalau bu Menkeu punya pandangan lain (mundur)," ungkapnya.

Meskipun banyak isu yang beredar, ia memastikan dirinya tetap bekerja dengan baik sebagai menteri PPN/Bappenas.

"Kalau saya sih bekerja dengan baik. Saya kan latar belajang saya profesional, meskipun dari partai politik, tapi sebelumnya profesional. Saya akan kerjakan semaksimal mungkin, saya nggak mau lari dari tanggung jawab," tegas Suharso Monoarfa.

 

Sentimen: positif (47.1%)