Sentimen
Netral (57%)
25 Jan 2024 : 12.47
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cipinang

Tokoh Terkait

Jelang Ramadan, Pemprov DKI Pastikan Stok Beras Aman

25 Jan 2024 : 12.47 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Jelang Ramadan, Pemprov DKI Pastikan Stok Beras Aman

MerahPutih.com - Stok beras di Jakarta menjelang Ramadan 2024 dipastikan aman. Jumlah ketersediaan beras di Ibu Kota saat ini sekitar 45.000 ton.

Direktur Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo mengatakan, stok beras di Pasar Induk Cipinang, Jakarta Timur ada 30.000 ton. Sedangkan di Food Station Cipinang Jaya sendiri, ada 15.000 ton.

"Jadi ada di posisi aman. Posisi tidak aman biasanya kurang dari 30 ribu ton," kata Pamrihadi di Jakarta, pada Kamis (25/1).

Baca juga: Indonesia Defisit 2,8 Juta Ton Beras, Impor 600 Ribu Ton Beras Dipercepat

Jumlah ketersediaan beras ada sekitar 45.000 ton. Foto: Dok/ANTARA

Pamrihadi menambahkan, Food Station Cipinang Jaya juga berkolaborasi dengan Badan Pangan Nasional dan Bulog untuk melakukan penambahan beras setiap hari yang masuk kurang lebih ada 3.000 ton.

"Ditambah beras impor bulog itu kurang lebih ada 2.000 ton setiap hari," tuturnya.

Baca juga: Siti Atikoh: Ganjar-Mahfud Akan Fokus untuk Stabilkan Harga Bahan Pokok

Pamrihadi juga menjelaskan, ketersediaan beras yang dipersiapkan menjelang puasa 2024 juga digelontorkan untuk program Pasar Sembako Murah.

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari program Pemprov DKI bersama PT Food Station Tjipinang Jaya yang sudah digelar di empat kelurahan di DKI sejak awal Januari 2024.

"Stok Food Station yang digelontorkan kalau sembako murah ini katakanlah 1.000 paket. Kalau rata-rata beras yang 5 kilogram berarti jauh di bawah dari stok kita. Stok kita kan ada 15.000 ton," ujarnya. (Asp)

Baca juga: Gelontorkan 1,8 Juta Ton Beras, Airlangga Berharap Warga Bertahan di Tengah Perekonomian Saat Ini

Sentimen: netral (57.1%)