Sentimen
Positif (33%)
26 Jan 2024 : 05.16
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Pasuruan

60 Lebih Pengurus PBNU Ikut Tim Kampanye Capres

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

26 Jan 2024 : 05.16
60 Lebih Pengurus PBNU Ikut Tim Kampanye Capres

Pasuruan (beritajatim.com) – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Saifullah Yusuf atau Gus Ipul membeberkan sejumlah pengurus PBNU ikut dalam tim kampanye calon presiden-calon wakil presiden (capres-cawapres). Jumlahnya lebih dari 60 orang dan saat ini sudah dinon-aktifkan dari kepengurusan.

“Ada 60 lebih pengurus PBNU yang juga menjadi tim sukses Capres dan Cawapres. Karena itu memang diperbolehkan tapi harus no. Aktif sementara,” Gus Ipul sapaannya, Kamis (25/1/2024).

Gus Ipul mengatakan, bukan hanya Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa saja yang tergabung dalam tim kampanye yang kemudian mengajukan permohonan non-aktif.

Gus Ipul juga mengatakan, penonaktifan Khofifah ini bersifat sementara. Sehingga nantinya jika selesai masa kampanye dan Pilpres akan kembali aktif sebagai Ketua Muslimat NU.

“Nggak perlu diganti karena kan sifatnya sementara. Jadi kalau sudah masanya akan kembali lagi,” tambahnya.

Diketahui Khofifah telah menyatakan dirinya tergabung dalam TKN Prabowo Gibran pada pekan lalu. Bahkan dia juga langsung mengirim surat kepada ketua PBNU untuk nonaktif sementara sebagai ketua Muslimat NU.

Hal ini lantaran Ketua PBNU Yahya Cholil Staquf mengatakan pengurus di lingkungan PBNU harus nonaktif dari jabatannya saat saat terlibat secara resmi di tim kampanye pemilihan presiden dan wakil presiden. [ada/beq]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Sentimen: positif (33.3%)