Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Hanoi
2 Pidato Ikonik Jokowi Buatan Tom Lembong tentang Game of Thrones dan Thanos di Forum Internasional
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Nama Thomas Trikasih Lembong atau lebih dikenal Tom Lembong adalah politikus Indonesia yang pernah menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Dia juga merupakan Co-captain Tim Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN).
Tom Lembong pertama kali terjun ke dunia politik pada tahun 2013 saat menjadi penasihat ekonomi sekaligus penulis naskah pidato untuk Gubernur DKI Jakarta kala itu, Joko Widodo. Bahkan, Tom Lembong dipercaya meneruskan tugas tersebut selama periode pertama jabatan Jokowi sebagai Presiden RI.
Berikut kutipan beberapa pidato ikonik Jokowi yang dibuat Tom Lembong dalam forum internasional.
Pidato Game of Thrones di BaliSaat memberikan sambutan dalam acara Plennary Meeting di Bali Nusa Dua Convention Center pada 12 Oktober 2018 lalu, Jokowi menjadi buah bibir usai menggunakan analogi film Game of Thrones.
"Akhir-akhir ini, hubungan antar-negara-negara ekonomi maju semakin lama semakin terlihat seperti Game of Thrones"
"Dalam serial Game of Thrones, sejumlah houses, Great Families bertarung hebat antara satu sama lain untuk mengambil alih kendali the Iron Throne. Mother of Dragons menggambarkan siklus kehidupan. Perebutan kekuasaan antar-para Great Houses itu bagaikan sebuah roda besar yang berputar. Seiring perputaran roda, satu Great House tengah berjaya, sementara House yang lain menghadapi kesulitan. Dan setelahnya, House yang lain berjaya dengan menjatuhkan House yang lain."
Pidato Thanos di World Economic ForumSaat menghadiri World Economic Forum on ASEAN di Hanoi pada September 2018 lalu, Jokowi menyebut kondisi perekonomian dunia mengarah pada perang yang tak terbatas atau infinity war, seperti dalam cerita film Marvel Avengers: Infinity War.
Dalam film tersebut, ada sosok Thanos yang ingin memusnahkan setengah populasi bumi. Sementara Jokowi dan rekan Avengers lainnya (pemimpin dunia) siap untuk menghentikan masalah tersebut.
"Apa yang sedang terjadi dalam perekonomian dunia hari ini adalah kita sedang menuju perang tanpa batas (infinity war). Kita belum pernah menghadapi perang dagang dengan ekskalasi seperti saat ini sejak Great Depression di tahun 1930-an. Namun, yakinlah saya dan rekan Avengers saya, siap menghalangi Thanos yang ingin menghapus sebagia populasi dunia"
"Thanos ingin menghabisi separuh populasi sehingga sisanya yang bertahan dapat menikmati sumber daya per kapita sebesar dua kali lipatnya. Namun, ada kesalahan mendasar dari asumsi ini."***
Sentimen: positif (92.8%)