Sentimen
Positif (99%)
22 Jan 2024 : 06.46
Informasi Tambahan

BUMN: PT Telekomunikasi Indonesia Tbk

Grup Musik: Slank

Kab/Kota: Kalibata

Ciptakan Lagu 'Salam Metal' untuk Ganjar-Mahfud, Slank: Menang Total

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

22 Jan 2024 : 06.46
Ciptakan Lagu 'Salam Metal' untuk Ganjar-Mahfud, Slank: Menang Total

21 Januari 2024 09:54 WIB

Kaka menyatakan bahwa lagu Salam Metal menjadi penyemangat untuk mendorong Ganjar-Mahfud menang total di Pilpres 2024.

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Band Slank resmi mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo-Mahfud Md di Pilpres 2024. Mereka juga menciptakan sebuah lagu berjudul 'Salam Metal' yang telah disiapkan khusus sebelum menyatakan dukungan kepada Ganjar-Mahfud.

"Karena lagu adalah bahasanya kita sehari-hari, bahasanya Slank berkomunikasi, bahasanya Slank untuk melakukan aksi itu lewat lagu," kata vokalis Slank Akhadi Wira Satriaji alias Kaka di Potlot Studio, Kalibata, Jakarta Selatan, Sabtu (20/1/2024).

Kaka menyatakan bahwa lagu Salam Metal menjadi penyemangat untuk mendorong Ganjar-Mahfud menang total di Pilpres 2024.

Sindir Pihak yang Bilang Rakyat Tak Minta Makan, Prabowo: Otaknya Agak Lamban

"Lagu itu judulnya 'Salam Metal'. Menang total," ujarnya.

Sementara itu, drummer Slank Bimo Setiawan Almachzumi alias Bimbim mengatakan bahwa pihaknya menyampaikan sejumlah syarat sebelum menyatakan dukungan kepada Ganjar-Mahfud Md.

"Ada beberapa poin yang Slank dan Slanker minta yang niscaya nanti menang sebagai presiden bisa dijalankan," ucapnya.

 

Mundur dari Komisaris Telkom Demi Dukung Ganjar-Mahfud, Abdee Slank: Hormati Nilai-nilai Etika

Sentimen: positif (99.9%)