Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: BSI
Kasus: penembakan
Tokoh Terkait
Ngaku Tak Dianggap-Harga Diri Diinjak-Injak, Relawan Ganjar Beralih Dukung Prabowo-Gibran
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
13 Januari 2024 09:32 WIB
Mantan relawan Ganjar-Mahfud bertekad memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran di Pilpres 2024.
Gibran Rakabuming dan Prabowo Subianto (Instagram/@prabowo)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Umum Sahabat Pranowo (SGP), Ahmad Muhdlor Ihsan menyatakan bahwa pihaknya menarik dukungan dari paslon nomor urut tiga Ganjar Pranowo-Mahfud Md di Pilpres 2024.
Pihaknya, kata dia, sudah menghabiskan dana Rp 2,2 miliar untuk mengkampanyekan Ganjar-Mahfud. Namun ia mengaku tidak dianggap hingga harga diri diinjak-injak.
"Mohon maaf, kita sudah habis Rp2,2 miliar selama dua tahun. Kenapa SGP menarik dukungan? Karena kami, ketua umum SGP dan seluruh jajaran pengurus se-Indonesia, merasa sudah diinjak-injak harga diri kita," kata dia Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jumat (12/1/2023).
Respons Anies-Cak Imin Perihal Dugaan Ancaman Penembakan
SGP, kata dia, telah merubah nama menjadi kelompok Barisan Santri Indonesia (BSI) semenjak 26 Desember 2023. Ia menyebut BSI mendukung penuh paslon nomor urut dua Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Alih dukungan kepada Prabowo-Gibran, kata dia, secara resmi dilakukan pada Jumat (12/1/2023). Pihaknya pun bertekad memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran di Pilpres 2024.
"BSI, Barisan Santri Indonesia bertekad bulat untuk memenangkan pasangan (nomor urut) 2 Bapak Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka satu putaran," ujarnya.
Soal Peluang Gabung Ganjar-Mahfud, Timnas AMIN: Kita Tunggu 14 Februari Siapa yang Lolos
Sentimen: positif (72.7%)