Sentimen
Tokoh Terkait
Bicara Pertanian, Prabowo Singgung Pengelolaan di Era Soeharto
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
12 Januari 2024 18:33 WIB
Prabowo Subianto mengatakan bahwa pangan dan pertanian merupakan masalah hidup dan matinya suatu negara.
Prabowo Subianto (Instagram/ @prabowo)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengatakan bahwa pangan dan pertanian merupakan masalah hidup dan matinya suatu negara.
"Jadi masalah pangan, masalah pertanian, adalah masalah hidup dan matinya suatu bangsa. Berarti ini masalah strategis, ini tidak boleh diperlakukan sebagai masalah niaga," kata Prabowo di acara dialog capres bersama Kadin di Djakarta Theater, Jumat (12/1).
Prabowo mengatakan bahwa petani berkurang saat ini karena banyak anak muda yang melihat kehidupan petani susah.
PDIP: Pak Anies Belum Memahami Apa yang Dilakukan Presiden Jokowi
"Kenapa berkurang petani karena anak-anak muda melihat orang tuanya tidak untung, hidupnya susah, nilai tukarnya tidak cocok," ujarnya.
Ketua Umum Partai Gerindra ini lalu mengungkit pengelolaan pertanian di era Presiden ke-2 RI Soeharto yang dinilainya sudah baik. Prabowo mengatakan bahwa Bulog kala itu sudah melaksanakan operasi pengendalian.
"Makanya pengelolaan yang sudah baik di zaman Pak Harto kenapa dibongkar? Yang benar waktu itu Bulog melaksanakan suatu operasi pengendalian kalau harga untuk petani kurang baik bisa dikendalikan, tapi konsumen di kota juga dijaga. Tapi waktu itu kita menyerah kepada IMF ya kan," kata Prabowo.
Soal Tudingan Baliho Prabowo, Gerindra: Kami Meminta Mereka Tempuh Jalur HukumSentimen: positif (40%)