Sentimen
Positif (76%)
12 Jan 2024 : 23.02
Tokoh Terkait

KPU Lakukan Sortir dan Lipat Kertas Surat Suara, Untuk DPRD Kota Tebingtinggi Belum

12 Jan 2024 : 23.02 Views 4

Sumutpos.co Sumutpos.co Jenis Media: News

KPU Lakukan Sortir dan Lipat Kertas Surat Suara, Untuk DPRD Kota Tebingtinggi Belum

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tebingtinggi dalam sortir dan lipat kertas surat suara pemilu serentak tahun 2024 baru mencapai 89,80 persen. Sortir dan lipat kertas surat suara dilakukan di Gudang Logistik KPU Jalan Imam Bonjol Kota Tebingtinggi, Jumat (12/1/2024).

Ketua KPU Kota Tebingtinggi, Emil Sofyan mengatakan total keseluruhan surat suara pemilu serentak tahun 2024 sebanyak 654.000 lembar untuk Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kota Tebingtinggi.

“Sampai Jumat, (12/1/2024), KPU Kota Tebingtinggi sudah melakukan sortir dan lipat kertas surat suara sebanyak 117.544 lembar,” ujar Emil.

Dijelaskan Emil Sofyan, untuk sortir dan lipat kertas surat Pilihan Presiden dan Wakil Presiden sudah 100 persen, sebanyak 130.000 sudah sortir dan lipat kertas surat, ditemukan sebanyak 5 surat suara kondisi rusak.

Sedangkan surat suara untuk DPD, bilang Emil juga sudah 100 persen siap di sortir dan lipat dan dinyatakan surat suara rusak sebanyak 46 lembar. Total jumlah surat suara untuk DPD, 130.000 lembar.

“Untuk surat suara DPRD Provinsi, sudah di sortir dan lipat sebanyak 130.800 lembar dan kondisi rusak sebanyak 45 lembar dengan total presentase 89,80 persen,” bilangnya.

Menurut Emil Sofyan, nantinya surat suara yang kondisi rusak akan dilaporkan kepada pihak KPU Pusat dan rencananya akan dimusnahkan dengan disaksikan berbagai pihak seperti Bawaslu, Kepolisian dan Forkompinda lainnya.

“Surat suara untuk DPRD Kota Tebingtinggi di tiga Daerah Pemilihan (Dapil) belum dilakukan sortir dan lipat kertas surat suara, KPU secepatnya akan menyelesaikan sortir dan lipat karena waktu pemilihan sebentar lagi yaitu tanggal 14 Februari 2024,” bilangnya.

Untuk surat suara DPRD Kota Tebingtinggi di tiga Dapil, Dapil 1 sebanyak 48.945, Dapil 2 sebanyak 52.969 dan Dapil 3 sebanyak 28.886. “Kami berharap tidak ada kendala dalam pelaksanaan Sorlip surat suara ini,” harap Emil Sofyan. (ian/ram)

Sentimen: positif (76.2%)