Sentimen
Positif (76%)
9 Jan 2024 : 22.18
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Menteng

Tokoh Terkait

KPU Lantik 100 Anggota KPUD Dari 20 Kabupaten/Kota di Lima Provinsi

9 Jan 2024 : 22.18 Views 3

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

KPU Lantik 100 Anggota KPUD Dari 20 Kabupaten/Kota di Lima Provinsi

Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak 100 anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dari 20 Kabupaten/Kota di lima Provinsi dilantik oleh KPU RI hari ini.

Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh ketua KPU RI Hasyim Asy'ari di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat.

Pada kesempatan tersebut, Hasyim menyampaikan kepada seluruh anggota KPU daerah untuk meningkatkan pelayanan kelembagaan kepada pemilih maupun perserta pemilu.

Tidak hanya itu, dengan waktu yang semakin dekat menjelang pesta demokrasi, para anggota KPU yang baru dilantik ini diharapkan tetap menjaga ritme kerja guna mewujudkan pemilu yang damai dan lancar.

"Karena sekarang tinggal 34 hari menuju hari pemungutan suara, maka kami berharap saudara sekalian harus menyesuaikan ritme hidup dan ritme kerja,” ujar Hasyim di Kantor KPU RI, Selasa (9/1/2024).

"KPU ini adalah lembaga layanan sehingga harus memaksimalkan sekaligus meningkatkan pelayanan kelembagaan kepada pemilih maupun peserta pemilu," sambungnya.

Adapun 100 anggota KPU tersebut berasal dari 5 Provinsi yakni Sumatera Selatan, Jawa Tengah, Bali, Sulawesi Utara dan Sulawesi Barat.
Berikut rincian nama nama anggota KPU yang dilantik. (aha/ebs)
 

Sentimen: positif (76.2%)