Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
KPK Undang 3 Capres Adu Gagasan Pemberantasan Korupsi 17 Januari
iNews.id Jenis Media: Nasional
JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengundang tiga calon presiden (capres) untuk mengadu gagasan soal pemberantasan korupsi. Ketiganya akan diundang dalam acara Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (PAKU Integritas).
"Iya betul, diundang di acara program Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Berintegritas (Paku Integritas)," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri saat dihubungi, Selasa (9/12024).
Dia mengatakan, acara akan digelar di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, pada 17 Januari 2024 mendatang.
"Sejauh ini, informasi yang kami peroleh diagendakan pada tanggal 17 Januari 2024 di gedung Merah Putih KPK," ujarnya.
"PAKU Integritas merupakan program KPK sejak 2021 melalui Kedeputian Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat guna menguatkan komitmen antikorupsi para penyelenggara negara," katanya.
Sebelumnya, Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo menyebut keberhasilan pemberantasan korupsi bukan banyaknya pejabat yang masuk penjara. Kunci utamanya, hukum yang tegas dan menciptakan efek jera.
Editor : Rizky Agustian
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:Sentimen: positif (61.5%)