Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Tuban
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Dapat Dukungan dari Keluarga Besar NU, Cak Imin: Kebanggan yang Luar Biasa
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
7 Januari 2024 18:28 WIB
Keluarga Besar NU menggelar deklarasi dukungan Anies-Cak Imin di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, Minggu (7/1/2024).
Muhaimin Iskandar (Istimewa)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Cawapres nomor urut satu, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengaku bersyukur mendapat dukungan dari keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU). Padahal, ia menyebut selama ini dilarang membawa-bawa nama NU di Pilpres 2024.
Hal tersebut, ia sampaikan dalam acara deklarasi Keluarga Besar NU di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, Minggu (7/1/2024).
"Ini kebanggaan yang luar biasa karena di tengah privatisasi NU kan enggak boleh ngaku NU. Saya bolak-balik diomongin enggak boleh ngaku-ngaku NU," kata Cak Imin dalam pidatonya.
Minta Jokowi Netral di Pilpres 2024, Cak Imin: Triliunan Biaya untuk Pemilu Bisa Sia-sia
"Di tengah orang enggak boleh ngaku NU, di tengah survei yang katanya AMIN paling rendah, di tengah gambar-gambar bilboard enggak banyak, tapi sahabat-sahabat dengan penuh percaya diri dan yakin Indonesia lebih baik," ujarnya.
Ia lantas bercerita hambatan-hambatan selama kampanye Pilprse 2024. Ia menyebut helikopter yang dinaiki Anies kesulitan mengalami pendaratan.
"Kapan hari itu Mas Anies kampanye di Tuban. Heli mau mendarat aja susah, enggak boleh di sini enggak boleh di situ, pinjem enggak boleh. Akhirnya di lapangan paling jauh dari lokasi," bebernya.
Diketahui, deklarasi dukungan terhadap Anies-Cak Imin itu dibacakan oleh Ketua IPNU 2012-2015 Khairul Anam. Ia mengaku akan menginstruksikan seluruh kader NU untuk memenangkan Anies-Cak Imin.
Sementara itu, Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf sempat mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan sanksi kepada pengurus NU yang membawa-bawa nama NU di Pilpres 2024.
Soal Jokowi Disebut Sudah Talak 3 PDIP, Projo Akui Ada Relasi yang Berubah Semenjak 4 Bulan Lalu
Sentimen: positif (88.9%)