Jokowi Bertemu Prabowo, PDIP Singgung Pesan Netral
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
6 Januari 2024 11:26 WIB
Komarudin menyebut pertemuan Jokowi dan Prabowo seolah mengonfirmasi pernyataan dari Menkominfo Budi Arie terkait dukungan
Prabowo Subianto dan Joko Widodo (Instagram/ @prabowo)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Presiden Joko Widodo bertemu dengan Menteri Pertahanan sekaligus calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto. PDIP menilai hal yang wajar jika banyak pihak yang mempertanyakan pertemuan tersebut.
"Kalau banyak pihak mempertanyakan pertemuan Pak Jokowi dan Pak Prabowo malam ini saya kira wajar-wajar saja," kata Ketua Badan Kehormatan PDIP, Komarudin Watubun, dalam keterangannya, Sabtu (6/1).
Komarudin menyebut pertemuan Jokowi dan Prabowo seolah mengonfirmasi pernyataan dari Menkominfo Budi Arie terkait dukungan.
Buka 2,3 Juta Formasi CASN 2024, Jokowi Ajak Talenta Muda Manfaatkan Peluang
"Karena pertemuan malam ini seakan-akan mengonfirmasi pernyataan Menkominfo kemarin bahwa Pak Jokowi mendukung Pak Prabowo," katanya.
Komarudin menyinggung Jokowi yang mengumpulkan seluruh pejabat dan berpesan untuk tetap netral di Pemilu 2024.
"Padahal Pak Jokowi sendiri beberapa waktu ini mengumpulkan seluruh pejabat gubernur, bupati, walikota, KPU dan Bawaslu di setiap jenjang, pusat, daerah kemudian pimpinan TNI-Polri, kepala desa seluruh Indonesia yang mungkin baru pertama kali sejarah dalam Indonesia kepala negara mengumpulkan institusi sebanyak itu dengan pesan harus netral," ujarnya.
Menurutnya, Jokowi harusnya menjadi contoh untuk menjalankan pesan netral yang disampaikannya.
"Nah kalah pesan itu sudah disampaikan kepada rakyat dan ASN maka presiden harus menunjukkan contoh kepada para penyelenggara negara itu," katanya.
Dugaan Pelanggaran Bagi-bagi Uang, Gus Miftah Bakal Dipanggil BawasluSentimen: positif (44.4%)