Sentimen
Positif (96%)
28 Des 2023 : 18.06
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Kasus: korupsi

Partai Terkait

Kembali Puji Penampilan Gibran di Debat Cawapres, Prabowo: Anak Ingusan Ternyata Tampil Baik

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

28 Des 2023 : 18.06
Kembali Puji Penampilan Gibran di Debat Cawapres, Prabowo: Anak Ingusan Ternyata Tampil Baik

Prabowo sebut Gibran menjadi satu-satunya cawapres yang berbicara terkait hilirisasi

JAKARTA, JITUNEWS.COM- Calon presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto kembali memuji penampilan Gibran Rakabuming Raka di debat cawapres beberapa waktu lalu.

Prabowo menyinggung Gibran yang sering diejek oleh sejumlah pihak dengan sebutan anak ingusan namun mampu memberikan penampilan terbaiknya.

"Mas Gibran yang dibilang anak ingusan, tidak apa-apa, hanya karena anak Jokowi, dihina diejek. Anda ikutin, ternyata tampil dengan (baik). Menurut saya, kalau saya guru kasih nilai 9,9. Kalau milih sepuluh hanya karena Allah," kata Prabowo saat menghadiri Deklarasi Nasional Gempita Prabowo-Gibran, di Sudirman Grand Ballroom, Kota Bandung, Rabu (27/12/2023).

Soal Pilpres 2024 Berapa Putaran, Ganjar: Semua Berlomba-lomba, Mereka Sekarang Akan Membangun Image

Pada kesempatan itu, ia mengatakan bahwa Gibran menjadi satu-satunya cawapres yang berbicara terkait hilirisasi. Baginya, hilirisasi penting untuk memajukan Indonesia.

"Saya katakan disini, di mana-mana hilirisasi adalah jalan mungkin satu-satunya, jalan untuk Indonesia menjadi makmur. Hilirisasi kekayaan kita, bahan baku kita harus diolah di Indonesia. Kita tidak mau, mengizinkan kekayaan kita bahan-bahan kekayaan kita dijual murah bangsa lain tanpa diolah di Indonesia," ujarnya.

Ketua Umum Partai Gerindra itu juga menepis Gibran yang disebut kurang berpengalaman. Ia mengatakan bahwa anak muda muda lebih mudah dibina.

"Saya mikir kalau milih orang berpengalaman, iya kalau baik. Kalau korupsi gimana? kalau pengalaman mengakali rakyat sendiri gimana?. Kalau pengalamannya justru mengabdi pada bangsa lain gimana? Mending kita milih anak muda yang bisa kita bina, apalagi dibantu digembleng orang tua sendiri, apalagi orang tua pembela negara. Apa salahnya," pungkasnya.

Berbeda dari Sebelumnya, KPU Bakal Sediakan Satu Mikrofon di Debat Pilpres 2024

Sentimen: positif (96.6%)