Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Bima Arya
Sekolah Unik di Bogor Usung Green Building, Siap Dibuka saat PPDB 2024
Ayobogor.com Jenis Media: Regional
AYOBOGOR.COM - Sekolah unik berupa sekolah satu atap Kota Bogor baru saja selesai dibangun dan bisa dijadikan sarana belajar masyarakat.
Sekolah dimaksud adalah SDN Kencana 4 dan SMPN 21 Kota Bogor. Wali Kota Bogor Bima Arya memastikan sekolah satu atap itu tuntas dibangun.
"Gedung Sekolah Satu Atap untuk SDN Kencana 4 dan SMPN 21 Kota Bogor tuntas dibangun," kata Bima Arya lewat Instagram @bimaaryasugiarto, dikutip Kamis, 28 Desember 2023.
Baca Juga: Kuota Sekolah SNBP 2024 Diumumkan, Panitia SNPBM Ingatkan Ini Agar Sanggahan Diterima
Peresmian itu dilakukan Pemerintah Kota Bogor dengan unsur legislatif. "Saya resmikan bareng Ketua DPRD Kang Atang Trisnanto," ujar Bima.
Bima mengungkapkan bahwa lokasi sekolah satu atap ini berada di ujung Kota Bogor, tepatnya di Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal.
Wilayah itu berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Bogor. Meskipun dibangun di ujung kota, namun sekolah ini bisa dianggap unik.
Pasalnya dalam pembangunannya mengusung green building, di mana banyak fasilitas yang ramah lingkungan yang bisa dimanfaatkan warga sekolah.
Baca Juga: Cara Mengecek NPSN untuk Mengetahui Kuota Sekolah di SNBP 2024
Fasilitas itu seperti sollar cell yang menunjang kelistrikan. Bahkan daya solar cell bisa menghemat 70 persen penggunaan listrik.
"Sekolah ini spesial karena mengusung green building. Selain difasilitasi 27 ruang kelas dan lapangan futsal sintetis di rooftop, juga dilengkapi solar cell untuk menunjang kelistrikan," kata Bima.
"Solar cell ini dinilai bisa mengurangi emisi karbon dan menghemat energi. 70 persen penggunaan listrik di sekolah ini dapat dikurangi," ungkap politisi Partai Amanat Nasional tersebut.
Mengingat jabatannya akan usai pada 2024 nanti, Bima pun menitipkan pesan terhadap Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor.
Dia ingin siswa yang diterima diprioritaskan oleh warga sekitar. "Saya titip Disdik Kota Bogor untuk prioritaskan penerimaan dari warlok alias warga lokal sekitar," katanya.
Baca Juga: Link Pengumuman Kuota Sekolah SNBP 2024 Resmi, Sudah Bisa Dibuka Mulai Hari Ini
Bima memastikan operasional sekolah satu atap Kota Bogor itu bisa dimulai pada proses Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 202.
Sentimen: positif (94.1%)