Sentimen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Dukungan Simpatisan Paslon Capres-Cawapres Sudah Mulai Memanas
Beritajatim.com Jenis Media: Politik
Jakarta (beritajatim.com) – Sejumlah massa yang mendukung pasangan capres-cawapres hadir dalam acara pengundian nomor urut di Kantor Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Selasa (14/11/2023). Kelompok pendukung bahkan tidak segan menyelipkan sindiran-sindiran terhadap pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming selama proses pengundian.
Dalam suasana tersebut, para pendukung Ganjar membawa berbagai tulisan yang mengkritik pasangan Prabowo-Gibran. Salah satu tulisan menyatakan, “Kepo boleh, Nepo jangan. Kami Perintis bukan pewaris. Tenang Pak Ganjar Kami Sudah Disini!!” Selain itu, ada papan yang membawa tulisan “Mie Instan Aja Ada Prosesnya.”
Kontroversi muncul terkait pencalonan Gibran setelah Mahkamah Konstitusi mengubah ketentuan dalam Undang-Undang Pemilihan Umum. Di sisi lain, kubu Prabowo-Gibran terlihat tidak menggunakan atribut yang bersifat sindiran terhadap pihak lain.
Pendukung Prabowo-Gibran membawa papan bertuliskan “Gemoy,” julukan yang sering diberikan kepada Prabowo belakangan ini. Sementara itu, Ganjar Pranowo menyampaikan rasa syukurnya karena mendapatkan nomor urut tiga, yang sesuai dengan sila ketiga Pancasila, yakni Persatuan Indonesia. “Dengan mendapatkan nomor 3, itu pas sesuai dengan sila ketiga, Persatuan Indonesia,” ujar Ganjar dalam pidatonya di kantor KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023).
Dalam pidatonya, Ganjar juga menyentuh situasi politik yang sedang berlangsung di Indonesia dengan menggunakan analogi drama Korea (drakor). “Beberapa hari ini kita sedang disuguhkan tentang drakor yang sangat menarik,” katanya.
Ganjar menambahkan bahwa elemen masyarakat terus menyuarakan agar drama tersebut segera berakhir. “Kita menangkap apa yang menjadi kegelisahan suasana kebatinan yang muncul di masyarakat,” ucapnya.
Sejumlah elite partai politik pengusung turut hadir dalam acara tersebut, seperti Jubir PPP Usman M Tokan, Achmad Baidowi, dan politikus PDI-P Aria Bima di Media Center. [kun]
Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks
Sentimen: positif (44.4%)