Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Madura
Tokoh Terkait
Andre Rosiade Yakin Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran, Ini Sebabnya
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
26 Desember 2023 14:52 WIB
Andre Rosiade menunjukkan Prabowo-Gibran meraih suara 50,2% berdasarkan survei elektabilitas 3 paslon.
Andre Rosiade (tengah) (instagram/@andre_rosiade)
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Sumatera Barat, Andre Rosiade optimistis jagoannya bisa memenangkan Pilpres 2024 dalam satu putaran. Keyakinan Andre itu didasari hasil survei elektabilitas paslon yang menempatkan Prabowo-Gibran jauh di atas Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.
Andre, melalui akun media sosial X-nya, menunjukkan hasil survei tingkat elektabilitas paslon Pilpres 2024 yang dirilis oleh Survei Indikator Publik Nasional.
Survei itu digelar selama 3-11 Desember 2023 dan melibatkan sebanyak 1.670 responden yang tersebar secara proposional di 34 provinsi. Responden merupakan warga berusia 17 tahun ke atas atau sudah memiliki KTP.
Tanggapi Cuitan Roy Suryo, KPU Tegaskan Tidak Beri Contekan ke Gibran di Debat Cawapres
Teknik sampling dan teknik pengumpulan data yang dipakai multistage random sampling dan wawancara langsung dengan bantuan kuesioner. Margin of error diklaim +- 2,4% dengan tingkat kepercayaan 95%.
Alhasil, Prabowo-Gibran unggul dengan raihan suara 50,2%. Disusul Ganjar-Mahfud 23,1% dan Anies-Muhaimin 22,7%. Sisanya, 4% adalah mereka yang tidak menentukan pilihan.
“Insyaallah pak Prabowo akan menang di nasional, Prabowo-Gibran menang satu putaran,” tulis Andre Rosiade, disitat pada Selasa, 26 Desember 2023.
Relawan Prabowo-Gibran Ditembak OTK di Madura, Polisi Masih Lakukan Penyelidikan
Sentimen: positif (91.4%)