Sentimen
Positif (57%)
23 Des 2023 : 10.09
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Pasar Minggu, Jati, Kramat, Kramat Jati, Manado

Kampanye di Pasar, Gibran Dapat Keluhan Harga Cabai Mahal

23 Des 2023 : 10.09 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Kampanye di Pasar, Gibran Dapat Keluhan Harga Cabai Mahal

MerahPutih.com - Debat kedua untuk cawapres Pemilu 2024, Jumat (22/12) malam, mengangkat tema meliputi ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN dan APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Setelah mengikuti Debat pada Jumat (22/12) malam, Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka melanjutkan kampanye di Jakarta, dengan blusukan ke Pasar Induk Kramat Jati dan berdialog dengan pedagang, Sabtu (23/12).

Baca Juga:

Kata Yang Paling Banyak Diucapkan Cak Imin, Gibran, dan Mahfud di Debat

Kedatangannya diklaim hanya silaturahim dengan para pedagang sekaligus memeriksa beberapa harga barang komoditas.

"Ya, silaturahim dengan pedagang, sambil ngecek-ngecek harga," kata Gibran usai berdialog dengan pedagang di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Sabtu.

Kedatangan putra sulung Presiden Joko Widodo itu disambut yel-yel dari para relawan Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) dan Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia.

"Prabowo, Gibran! Presiden! Satu putaran! Menang!" seru para relawan tersebut.

Gibran langsung menuju ke arah los buah. Di tempat itu, dia membeli durian dan melon dan menyempatkan diri makan durian bersama para pedagang yang telah menanti kedatangannya.

Beberapa dari warga yang berbelanja dan pedagang pasar juga sempat meminta foto bersama wali kota Surakarta. Setelah 30 menit berada di los buah, Gibran berjalan kaki menuju los sayur mayur. Di tempat itu, dia berbincang dengan pedagang dan menanyakan harga cabai rawit merah.

"Cabai (rawit) merah sekarang berapa, Bu?" tanya Gibran.

Pedagang menjelaskan, hargai cabai rawit merah saat ini sedang mengalami kenaikan.

"Harganya naik, Rp85.000 per kilogram," jawab pedagang itu. Di los sayur mayur, Gibran pun turut membeli cabai rawit.

Gibran melanjutkan kampanyenya di Pasar Minggu, Jakarta, sekitar pukul 09.30 WIB. Dia berangkat dari Pasar Induk Kramat Jati pada pukul 09.00 WIB. Setelah itu, Gibran bertolak menuju ke Manado, Sulawesi Utara, untuk melanjutkan rangkaian kampanye. (Asp)

Baca Juga:

Menunjukkan Gestur Ajak Pendukung Bersorak, Gibran Bakal Kembali Ditegur KPU

Sentimen: positif (57.1%)