Sentimen
Negatif (57%)
22 Des 2023 : 13.55
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Serang

Mundur dari KPK, Firli Bahuri Klaim Ingin Jaga Stabilitas Nasional Jelang Pilpres 2024

22 Des 2023 : 13.55 Views 4

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Mundur dari KPK, Firli Bahuri Klaim Ingin Jaga Stabilitas Nasional Jelang Pilpres 2024

21 Desember 2023 20:30 WIB

Firli Bahuri menyampaikan permohonan maaf kepada rakyat Indonsia karena tidak bisa melanjutkan tugasnya di KPK

Ketua KPK, Firli Bahuri (Istimewa)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua KPK non aktif Firli Bahuri mengundurkan diri dari lembaga antirasuah. Ia pun menyampaikan permohonan maaf kepada rakyat Indonsia karena tidak bisa melanjutkan tugasnya.

"Saya mohon maaf kepada seluruh rakyat Indonesia, karena saya tidak mampu menyelesaikan dan juga tidak bisa menyelesaikan untuk perpanjangan," kata Firli di Kantor Dewan Pengawas (Dewas) KPK, Jakarta Selatan, Kamis (21/12/2023).

Firli Bahuri yang berstatus sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengklaim pengunduran dirinya dari KPK karena ingin menjaga stabilitas nasional menjelang Pilpres 2024.

Debat Cawapres Digelar Besok, Apa Temanya?

"Saya sungguh-sungguh menjaga stabilitas nasional, iklim politik dan sukseskan pilpres 2024, sehingga kita menatap masa depan yang lebih baik," ujarnya.

Genap 4 tahun menjabat sebagai Ketua KPK, Firli tidak ingin memperpanjang masa tugasnya. Ia mengakhiri tugasnya di KPK pada 20 Desember 2023.

"Pernyataan saya tersebut adalah dalam rangka genap 4 tahun saya melaksanakan tugas sebagai Ketua KPK periode 2019-2023 sejak tanggal 20 Desember 2019 sampai 20 Desember 2023, maka saya mengakhiri tugas saya sebagai Ketua KPK," jelas Firli.

"Dan saya menyatakan berhenti, dan saya juga menyatakan tidak berkeinginan untuk memperpanjang masa jabatan saya," tandasnya.

Kampanye di Serang, Anies Baswedan: Bisnis dan Politik itu Sektor

Sentimen: negatif (57.1%)