Sentimen
Positif (49%)
13 Des 2023 : 17.12
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Paris

Lindungi Kelompok Minoritas, Anies Janjikan Hotline Paris

13 Des 2023 : 17.12 Views 3

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Lindungi Kelompok Minoritas, Anies Janjikan Hotline Paris

13 Desember 2023 11:57 WIB

Anies mengatakan bahwa negara harus hadir melindungi warga yang mengalami kekerasan

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Instagram/@aniesbaswedan)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan layanan bantuan hukum secara gratis kepada kelompok minoritas apabila menang di Pilpres 2024.

Bantuan hukum gratis itu diberi nama Hotline Paris untuk melindungi kelompok minoritas yang kerap mendapatkan persekusi, kekerasan, hingga diskriminasi.

"Kami merencanakan membuat sebuah program yang disebut sebagai online untuk pelayanan pengacara gratis. Jadi ini adalah online pelayanan gratis, yang kami sebut sebagai, istilah yang kami gunakan adalah Hotline Paris," kata Anies Baswedan di debat Pilpres 2024 di Gedung KPU, Selasa (12/12/2023).

Prabowo Disebut Blunder di Debat Perdana Pilpres 2024, Pengamat: Selalu Kehabisan Argumen

Anies mengatakan bahwa negara harus hadir melindungi warga yang mengalami kekerasan agar hal tersebut tidak dianggap normal oleh masyarakat.

"Selalu saja ada, ada peristiwa pelanggaran, ada peristiwa kekerasan, dan sering kali rakyat tak tahu ke mana harus melaporkan," ujarnya.

Dengan adanya layanan Hotline Paris, ia berharap tidak ada lagi kekerasan, persekusi, hingga diskriminasi terhadap kelompok minoritas.

"Dengan cara begitu, maka rakyat yang mengalami masalah bisa minta tolong kepada negara untuk didampingi pengacara dari negara," pungkasnya.

 

Kuasai Materi dan Tampil Tanpa Beban, Ganjar Disebut Paling Realitis di Debat Pilpres 2024

Sentimen: positif (49.8%)