Sentimen
Negatif (80%)
11 Des 2023 : 07.03
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bekasi, Karawang, Purwakarta

Kasus: HAM, korupsi

Partai Terkait

Dedi Yakin Gibran Punya Kemampuan Berdebat

11 Des 2023 : 14.03 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Dedi Yakin Gibran Punya Kemampuan Berdebat

MerahPutih.com - Komisi Pemilihan Umum menggelar debat perdana capres- cawapres pada tanggal 12 Desember 2023 dengan tema hukum, hak asasi manusia (HAM), pemerintahan, pemberantasan korupsi, dan penguatan demokrasi.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Dedi Mulyadi menyebutkan, Capres-Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka telah siap mengikuti kampanye debat pertama Pilpres 2024 yang akan digelar oleh Komisi Pemilihan Umum.

Baca Juga:

Jelang Debat Perdana, Prabowo Rutin Berenang dan Minum Jamu

"Beberapa hari lagi, debat pertama capres-cawapres akan digelar. Capres-Cawapres Prabowo-Gibran telah siap mengikuti debat," kata Dedi, di Purwakarta, Minggu.

Ia menyampaikan, serangan terhadap pasangan Prabowo-Gibran cukup banyak menjelang debat capres-cawapres. Hal itu menandakan adanya ketakutan pasangan lain terhadap pasangan Prabowo-Gibran.

"Kalau sekarang banyak diserang, ya tanda-tanda bakal menang," kata Dedi.

Ditanya mengenai banyak pihak yang meragukan kemampuan Gibran terkait dengan acara debat, Dedi yang juga Caleg Dapil VII Jabar (Purwakarta, Karawang, Kabupaten Bekasi) dari Partai Gerindra itu menepis sangkaan itu.

"Apa yang membuat (penilaian) Mas Gibran tidak bisa? Saya yakin beliau bisa berdebat dengan baik. Jadi tidak ada masalah," katanya.

Terkait dengan serangan terhadap Gibran yang beberapa waktu lalu salah ucap dari asam folat menjadi asam sulfat, Dedi menanggapi dengan santai. Dirinya, mengaku sering salah ucap dalam penyampaian. Namun hal tersebut tak pernah mengubah substansi dari yang dijelaskan.

"Kesalahan ucap tidak apa, yang tidak boleh itu salah kebijakan. Salah kebijakan bisa berakibat fatal pada masyarakat," kata dia.

Terlebih, kata ia, Gibran bukanlah seorang ahli dalam bidang yang dibahas sehingga hal tersebut adalah sebuah kewajaran yang sepatutnya tidak menjadi masalah yang sengaja dibuat panjang.

Sementara itu, KPU menambah jatah yang diberikan untuk para pendukung setiap pasangan calon (paslon) menghadiri langsung di lokasi debat perdana Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (12/12).

Perhitungan ulang tersebut berdasarkan kapasitas tempat debat yang dibangun di halaman KPU dengan model townhall dan bisa menampung hingga 800 orang. Selain pendukung paslon, KPU juga mengundang para pemangku kepentingan termasuk seperti kementerian/lembaga, TNI, Polri, dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI. (Asp)

Baca Juga: KPU Jamin Materi Pertanyaan Debat Capres-Cawapres Tak Akan Bocor

Sentimen: negatif (80%)