Sentimen
Positif (57%)
11 Des 2023 : 06.51

Ditanya Apa Jawabnya Apa, Viral Ucapan Gibran Rakabuming Ngalor-Ngidul Nggak Nyambung, Netizen: Gini Mau Debat?

Oposisicerdas.com Oposisicerdas.com Jenis Media: News

11 Des 2023 : 06.51
Ditanya Apa Jawabnya Apa, Viral Ucapan Gibran Rakabuming Ngalor-Ngidul Nggak Nyambung, Netizen: Gini Mau Debat?

Dalam sebuah acara di stasiun TV, Gibran Rakabuming Raka memberikan sebuah jawaban yang tidak selaras dengan pertanyaan yang diajukan.

Saat itu, Gibran Rakabuming ditanya oleh komedian Kiky Saputri mengenai cara agar produk UMKM bisa tembus kancah internasional alias go internasional.

Namun, jawaban Gibran Rakabuming dinilai tidak nyambung.

Potongan video saat Gibran berdialog dengan sejumlah host itu diunggah oleh akun X dengan nama pengguna @Gojekmilitan.

Dalam video itu, Kiky Saputri melemparkan sebuah pertanyaan kepada Gibran Rakabuming.

"Gimana caranya supaya produk UMKM saya bisa go Internasional?" tanya Kiky Saputri, seperti dikutip Kilat.com dari video yang dibagikan @Gojekmilitan pada Minggu, 10 Desember 2023.

Gibran lantas menyarankan agar setiap masyarakat membeli produk UMKM tersebut.

"Gampang banget caranya, ini misalnya pak RT mengajak warganya diwajibkan untuk membeli produk lokal, sesimpel itu" terang Gibran.

Gibran menyarankan agar masyarakat tidak melakukan pembelian terhadap produk-produk luar negeri dan hanya berfokus pada produk lokal saja.

"Jangan beli produk-produk luar, pokoknya kita push produk-produk lokal apalagi yang UMKM" sebutnya.

Warganet yang mengunggah video itu menilai jawaban Gibran tidak relevan.

Sebab, hal yang ditanyakan Kiky Saputri adalah bagaimana membawa produk UMKM hingga kancah internasional.

"Yang ditanya bagaimana caranya agar Produk kita bisa Go Internasional? Jawabannya: diwajibkan membeli produk lokal," tulis keterangan akun X @Gojekmilitan.

Ia menilai jawaban Gibran tidak memberikan solusi.

"Ngga nyambung maliiih itu bukan go internasional namanya. Kalau Go Internasionl pemerintah siap bantu pasarkan ke luar negeri," sebutnya.

Unggahan itu juga menuai beragam respon dari warganet.

Jawaban tersebut membuat warganet meragukan kapasitas Gibran dalam debat capres-cawapres mendatang.

"Yang begini siap debat? Yang begini mah jadi samsak pas debat," komentar @pallubu*****. (*)

Foto: Gibran Rakabuming, Cawapres yang Tolak Hadir Debat Cawapres Selain Forum Resmi KPU (Tangkapan Layar YouTube Kompas TV)

Sentimen: positif (57.1%)