Sentimen
Positif (98%)
8 Des 2023 : 11.46
Informasi Tambahan

Agama: Kristen

Kasus: Narkoba

Forum Diakonia Hamba Tuhan Dairi Rayakan Natal Bersama Anak Panti Asuhan

8 Des 2023 : 11.46 Views 1

Sumutpos.co Sumutpos.co Jenis Media: News

Forum Diakonia Hamba Tuhan Dairi Rayakan Natal Bersama Anak Panti Asuhan

DAIRI, SUMUTPOS.CO – Forum Diakonia Hamba Tuhan Kabupaten Dairi (FDHTKD), merayakan Natal bersama dengan anak-anak dari Panti Asuhan yang ada di Sidikalang di gedung nasional Djauli Manik, Rabu (6/12/2023).

Perayaan ibadah Natal FDHTKD tahun 2023 mengambil tema “Natal Menghadirkan Kebaharuan Sehati” dikutib dari Injil Matius 9:16-17.

Dan sub thema, Forum Diakonia Hamba Tuhan Kabupaten Dairi, harus mampu mengakomodir pelayanan yang transformatif sebagai bukti kebaruan iman kristen dalam menjawab berbagai tantangan pelayanan diera post modern.

Khotbah atau renungan Natal dibawakan Praeses GMI yang juga Ketua FDHTKD, Pendeta Ratna Siahaan STh. Dalam khotbahnya dikutib dari Injil Matius 9:16-17, menekankan bahwa forum ini harus lebih melakukan aksi diakonia.

“Proaktif melayani, tidak hanya dalam kategorial struktur gereja, namun juga diakonia bagi sekeliling kita yang nyata memerlukannya. Forum ini harus bergerak, berbuat, mencari dan menemukan kehendak Allah.
Perjalanan forum ini harus ada dialog untuk rencana pelayanan transformatib, inovatif tanpa dibatasi tembok denominasi, “pungkasnya.

Sementara Ketua Panitia Natal, dr Boksa Tampubolon bersama Sekretaris Panitia, Pendeta Tondi Lumbangaol STh mengatakan,
Komunitas ini terbentuk dari 2 kali kepanitiaan KKR Surga Terbuka dan STEMI Steven Tong beberapa waktu lalu.

“Dan secara aklamasi, Praeses GMI, Pendeta Ratna Siahaan STh menjadi Ketua FDHTKD, “sebut Boksa. Ia mengatakan,
Natal ini sebagai peran serta insan intelektual Kristen untuk menyatukan kasih dalam Kebaruan Yang Sejati seperti dalam thema.

“Dengan mendengar gagasan serta masukan dari para hamba Tuhan, Natal perdana FDHTKD ini disepakati, kita laksanakan dengan mengundang anak-anak dari Panti Asuhan yang ada Sidikalang. Kita ingin berbagi sukacita Natal dengan mereka,”jelas dr Boksa.

Adapun para hamba Tuhan yang merayakan Natal bersama ini berasal berbagai denominasi seperti GPPK House Grace Sidikalang, HKBP, GMI, GBR, GBI, GKPI, GMII, GBKP, Gereja Kristen Protestan Nias dan Komunitas Ministry lainnya.

Boksa Tampubolon menambahkan, forum ini bertujuan membantu gereja dalam gerakan diakonia bagi orang-orang yang lemah, miskin dan terpinggirkan secara khusus.

Kedepannya, FDHTKD mau membantu pelayanan akses kesehatan, pendampingan hukum, kepedulian donor darah melalui PMI, seminar kesehatan dan teologi praktika.

“Pendampingan masalah lesbian, biseksual dan transgender (LGBT) bagi pemuda gereja, pastoral konseling bagi pemuda masalah narkoba, kehamilan di luar nikah, fenomena perceraian keluarga Kristen, bahaya okultisme dan kekerasan terhadap anak dan perempuan dalam rumah tangga,”ucap dr Boksa. (rud)

Sentimen: positif (98.8%)