Penataan dan Pembangunan Rest Area di Puncak Rampung

8 Des 2023 : 03.23 Views 2

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Penataan dan Pembangunan Rest Area di Puncak Rampung

Jakarta: Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut penataan dan pembangunan rest area di puncak rampung. Rest area dipersiapkan untuk menata pedagang kaki lima (PKL) di kawasan wisata tersebut. Basuki mengatakan sudah ada 5 hektare rest area yang selesai menjelang liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru). Rest area itu nantinya digunakan oleh para pedagang di sepanjang jalan puncak. "Kita sudah selesaikan 5 hektare kawasan rest area yang bisa dipakai oleh pedagang kaki lima di sepanjang puncak itu masuk ke rest area," kata Basuki di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis, 7 Desember 2023.   Para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang jalan puncak akan dipindahkan ke dalam rest area. Guna meningkatkan pariwisata di wilayah sekitar. "Sehingga, itu bisa menata jalan puncak menjadi kawasan yang lebih nyaman untuk kawasan wisata," ujarnya. Hal ini disampaikan Basuki saat konferensi pers rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral dalam rangka pengamanan Nataru. Hadir dalam kegiatan ini Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.

Jakarta: Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut penataan dan pembangunan rest area di puncak rampung. Rest area dipersiapkan untuk menata pedagang kaki lima (PKL) di kawasan wisata tersebut.
 
Basuki mengatakan sudah ada 5 hektare rest area yang selesai menjelang liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru). Rest area itu nantinya digunakan oleh para pedagang di sepanjang jalan puncak.
 
"Kita sudah selesaikan 5 hektare kawasan rest area yang bisa dipakai oleh pedagang kaki lima di sepanjang puncak itu masuk ke rest area," kata Basuki di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis, 7 Desember 2023.
 
Para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang jalan puncak akan dipindahkan ke dalam rest area. Guna meningkatkan pariwisata di wilayah sekitar.
 
"Sehingga, itu bisa menata jalan puncak menjadi kawasan yang lebih nyaman untuk kawasan wisata," ujarnya.
 
Hal ini disampaikan Basuki saat konferensi pers rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral dalam rangka pengamanan Nataru. Hadir dalam kegiatan ini Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(END)

Sentimen: positif (100%)