Sentimen
Negatif (78%)
8 Des 2023 : 01.27
Informasi Tambahan

Event: SEA Games

Bantah Buntuti Kampanye Ganjar, Jokowi: Terencana Jauh-jauh Hari

8 Des 2023 : 01.27 Views 3

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Bantah Buntuti Kampanye Ganjar, Jokowi: Terencana Jauh-jauh Hari

7 Desember 2023 11:54 WIB

Jokowi mengatakan bahwa kunjungan kerja ke berbagai daerah yang dilakukannya sudah direncanakan jauh-jauh hari.

Presiden Jokowi pesta durian usai Timnas Indonesia raih medali emas di SEA Games 2023 Kamboja. (YouTube/Sekretariat Presiden)

JAKARTA, JITUNEWS.COM -Presiden Joko Widodo membantah anggapan yang menyebut kunjungan kerjanya ke berbagai daerah membuntuti kampanye capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo.

Jokowi mengatakan bahwa kunjungan kerja ke berbagai daerah yang dilakukannya sudah direncanakan jauh-jauh hari.

"Ya ndaklah, ndak seperti itu. Jadwal untuk Kunjungan presiden itu sudah dirancang tiga bulan sebelumnya dan pasti ada tujuannya," kata Jokowi di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (7/12/2023).

Duga Sikap Apatis Anak Muda Hanya di Tiktok, Mahfud: Saya ke Kampung Semua Ingin Berpolitik

Ia lantas mencontohkan kunjungan kerja di Kupang, Nusa Tenggara Timur. Ia menyebut kunjungannya dilakukan dalam rangka peresmian Rumah Sakit dr. Ben Mboi dan Gereja Katedral Keuskupan Agung yang sudah disiapkan sejak tuga bulan lalu.

"Bukan sehari dua hari berangkat kayak hehehe. Terencana jauh-jauh hari sebelumnya," bebernya.

Diberitakan sebelumnya, Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Chico Hakim mengatakan bahwa pihaknya kaget Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke daerah yang sebelumnya dikunjungi oleh Ganjar Prabowo dalam sepekan terakhir.

"Ya kita melihat. Ini memang agak cukup kaget," kita Chico seperti dilansir CNNIndonesia.com, Selasa (5/12/2023).

Meski demikian, pihaknya tidak mau berburuk sangka bahwa kunjungan Jokowi untuk menghapus jejak kampanye Ganjar Pranowo. Ia menilai hal itu sebagai suatu kebetulan.

"Kami tidak menganggap itu sebagai sesuatu yang disengaja. Sampai hari ini kami mungkin melihat memang sudah ada agenda-agenda yang diagendakan oleh presiden," ujarnya.

Sebut Mental Health Jadi Tantangan Terberat Anak Muda, Cak Imin Ingin Negara Hadir Beri Solusi

Sentimen: negatif (78%)