Sentimen
Negatif (64%)
7 Des 2023 : 09.57
Informasi Tambahan

Institusi: UNHCR

Cari Jalan Keluar soal Pengungsi Rohingya, Mahfud Pertimbangkan Kebutuhan Domestik dan Kemanusiaan

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

7 Des 2023 : 09.57
Cari Jalan Keluar soal Pengungsi Rohingya, Mahfud Pertimbangkan Kebutuhan Domestik dan Kemanusiaan

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Pengungsi Rohingya terus berdatangan ke Indonesia. Saat ini mereka mengungsi di Aceh. Menko Polhukam Mahfud Md mengatakan bahwa Indonesia tidak terikat dengan United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR).

"Kita tidak terikat itu karena kita tidak menandatangani UNHCR, kita tidak tanda tangani. Kita hanya kemanusiaan," kata Mahfud kepada wartawan, Selasa (5/12).

Mahfud mengatakan bahwa negara-negara lain sudah menutup akses untuk Rohingya, seperti Malaysia, Australia, Singapura.

Mahfud Md Sebut RI Sedang Tidak Baik-baik Saja, Habiburokhman: Pernyataannya Buat Publik Bingung

"Mereka larinya ke Indonesia. Maksudnya mau transit, tapi lama-lama menjadi tempat tujuan pengungsian bukan transit karena biasanya mau transit untuk ke Australia, tapi dia berhenti di Indonesia dan nggak mau keluar lagi," ujarnya.

Mahfud mengatakan pengungsi Rohingya di Aceh sudah mencapai 1.478. Warga merasa keberatan dengan pengungsi Rohingya yang semakin bertambah.

"Jumlahnya sekarang sudah 1.478 orang dan orang-orang lokal, orang Aceh, orang Sumatera Utara, Riau, itu sudah keberatan ditambah terus. Kami juga miskin kenapa ini terus ditampung tapi gratis terus," ujarnya.

Mahfud mengatakan bahwa saat ini pemerintah sedang mencari jalan keluar terkait masalah ini.

"Kita sedang mencari jalan keluar tentang ini. Satu, mengenai kebutuhan domestik, kita Indonesia di mana penduduknya. Kedua, mengenai kemanusiaan. Jadi nanti kita akan olah ini kebutuhan domestik dan kemanusiaan ini mau diapakan, agar keduanya bisa tertangani dengan baik," ujarnya.

Sebut Sudah Penuhi Syarat Jadi KSAD, Mahfud Md Dukung Maruli Simanjuntak Bekerja Profesional

Sentimen: negatif (64%)