Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Piala Dunia U-20 2021
Grup Musik: APRIL
Kab/Kota: Surabaya
Partai Terkait
Tokoh Terkait
FIFA Kembali Cek Struktur Tanah Hingga Drainase Venue Piala Dunia di Surabaya
SuaraSurabaya.net Jenis Media: News
Perwakilan Konsultan FIFA didampingi jajaran PSSI kembali mengecek langsung kondisi semua lapangan untuk Piala Dunia U-20 20223, termasuk stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Minggu (5/2/2023) kemarin.
Rombongan FIFA tersebut disambut jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, dengan peninjauan mulai dari dari Stadion GBT, berlanjut ke lapangan Thor, kemudian ke stadion Gelora Bung Tomo (GBT) sampai ke lapangan latihan A dan C.
Melansir surabaya.go.id, Senin (6/2/2023), mereka mengecek struktur tanah di lapangan, panjang akar rumputnya, sistem penyiraman rumput, dan sistem drainase-nya.
“Jadi, semuanya dicek dengan menggunakan alat instrumen yang mereka bawa. Satu persatu dicek dengan detail,” kata Wiwiek Widayati Kepala Disbudporapar Surabaya di sela-sela mendampingi konsultan FIFA.
Menurutnya, setiap datang ke Surabaya FIFA selalu memberi beberapa catatan terkait perbaikan atau penambahan. Khusus persoalan lapangan utama dan lapangan latihan, perbaikannya langsung dilakukan Kementerian PUPR. Sehingga kedatangan konsultan FIFA kali ini hanya mengecek hasil perbaikan dan perawatan lapangan selama ini.
“Pemkot bersama pemerintah pusat berusaha dan berkomitmen untuk memenuhi berbagai catatan yang diminta FIFA, dan mereka sangat mengapresiasi setiap progres yang kita lakukan, termasuk soal kondisi lapangan yang dicek hari ini. Mereka juga mengapresiasi,” katanya.
Wiwiek juga memastikan bahwa semua pekerjaan untuk menyambut Piala Dunia U-20 memang sedang proses dan semuanya sudah on the track. Sementara untuk perawatan lapangan beserta rumput lapangan, masih ada beberapa tahapan yang harus dilalui.
“Selebihnya ada pula proses pemupukan rumput dan itu sudah dan terus dilakukan. Jadi, kita terus mengerjakan berbagai hal sampai menjelang perhelatan Piala Dunia U-20 nanti,” tegasnya.
Meski begitu, Kadisburporapar Surabaya itu memastikan untuk pekerjaan fisik dan sebagainya, bulan Maret ditargetkan sudah harus selesai semuanya. Kemudian pada bulan April, tinggal dilihat kekurangan yang bisa diperbaiki.
“Makanya, nanti pada bulan April itu akan disempurnakan semuanya, sehingga pada bulan Mei semuanya sudah siap dan Piala Dunia U-20 diharapkan bisa segera berjalan dengan lancar,” pungkasnya. (bil/rst)
Sentimen: positif (99.9%)