Sentimen
Positif (47%)
28 Nov 2023 : 19.27
Informasi Tambahan

BUMN: PT Pertamina

Kab/Kota: bandung, Bogor

Kasus: kebakaran

Tidak Bersama Cak Imin, Anies Akan Mulai Kampanye Perdana di Kawasan Tanah Merah

28 Nov 2023 : 19.27 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Tidak Bersama Cak Imin, Anies Akan Mulai Kampanye Perdana di Kawasan Tanah Merah

Anies akan memulai kampanye di kawasan Tanah Merah sementara Cak Imin di Jawa Timur

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Hari ini, Selasa (28/11) sudah memasuki masa kampanye Pilpres 2024. Kampanye akan hingga 10 Februari 2024, sementara pemungutan suara akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024.

Memasuki masa kampanye, sejumlah pasangan capres dan cawapres bersigap turun ke lapangan. Termasuk pasangan capres-cawapres nomor urut satu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) yang memulai kampanye perdana pada hari ini.

Namun, Anies Baswedan tidak melakukan kampanye bersama Cak Imin. Anies akan memulai kampanye di kawasan Tanah Merah, Jakarta.

Tegaskan Tak Hanya Lawan Paslon di Pilpres 2024, Ketua TPN Ganjar: Kita Juga Melawan Kezaliman

"Besok yang pertama ada di Jakarta kick off-nya ada di Tanah Merah, kemudian setelah itu siang ke Bogor setelah itu ke Bandung untuk capres," kata Ketua Tim Nasional Pemenangan (TPN) AMIN, Syaugi Alaydrus di Kantor KPU, Jakarta, Senin (27/11/2023).

Ia tidak merinci daerah mana saja yang akan dikunjungi Anies untuk melakukan kampanye. Namun, ia mengatakan bahwa penentuan lokasi kampanye AMIN berada ditangan Tim Provinsi AMIN DKI Jakarta.

Di sisi lain, ia menyebut Anies Baswedan memiliki sejarah tersendiri dengan Kawasan Tanah Merah.

Dimana, Anies saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta sempat mengeluarkan izin mendirikan bangunan (IMB) di kawasan Tanah Merah. Kawasan tersebut terdampak insiden ledakan dan kebakaran Depo Pertamina Plumpang pada Maret 2023 lalu.

"Pasti (punya sejarah). Itu yang menentukan TPD DKI Ustaz Khoirudin yang menentukan tempat di situ," ujarnya.

Sementara itu, Cak Imin akan melakukan kampanye perdananya di Jawa Timur yang merupakan wilayah asalanya. Ia mengaku tidak berkampanye dengan Anies Baswedan agar jangkauannya lebih luas.

"Ya berbagi tugas supaya jangkauannya luas," ucap Cak Imin di Kantor KPU, Jakarta, Senin (27/11/2023).

 

Hari Ini Cak Imin Mulai Cuti, Bakal Kampanye Perdana di Jawa Timur

Sentimen: positif (47.1%)