Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Cibubur
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Persaingannya Ketat, tetapi Kita Saudara
Detik.com Jenis Media: Metropolitan
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) berpesan soal persaingan yang terjadi pada Pemilu 2024. Zulhas mengingatkan meski ada perbedaan, semua pihak tetap saudara satu bangsa.
Pesan itu disampaikannya dalam kegiatan 'Do'a & Sholawat Pemilu Damai' bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf di Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur.
"Kita berselawat dan berdoa agar pemilunya damai. Walaupun persaingannya ketat, tetapi kita saudara. Boleh beda, tapi kita saudara se-bangsa dan se-Tanah Air," ujar Zulhas, Senin (27/11/2023).
"Kita berselawat agar pemilunya damai dan lancar, demokratis. Yang terpilih yang diharapkan oleh rakyat," imbuhnya.
Pada kesempatan itu, Zulhas juga mengajak jemaah yang hadir dalam acara itu untuk mendoakan warga Palestina agar meraih kemenangan dalam peperangannya melawan Israel.
"Kita doakan saudara-saudara kita yang ada di Palestina. Mudah-mudahan diberikan kekuatan, ketabahan, kesabaran, dan kemenangan," ucapnya.
Selain itu, Zulhas menyebutkan kondisi Gaza terkini. Menurutnya, Indonesia telah ikut berperan dan memberi bantuan untuk Gaza.
"Alhamdulillah hari ini kita lihat di Palestina, walaupun pendek waktunya, tapi sudah ada gencatan senjata, sudah ada pertukaran tawanan. Banyak sedikit ada peran kita, peran Presiden Republik Indonesia selain memberi bantuan dan berdoa," tuturnya.
Untuk itu, ia mengajak semua pihak termasuk Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah untuk segera mendoakan kedamaian pemilu di Indonesia dan warga Palestina.
"Semoga Allah memberikan kekuatan dan pertolongan dan keberkahan kepada kita semua," pungkasnya.
Sekedar informasi, turut hadir dalam kegiatan itu TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid, DPW PAN DKI Eko Patrio, dan Ketua Umum DPP PAN Intan Fauzi.
(akd/ega)Pantau Pemilu
Cek rekam jejak, visi misi, profil, hingga berita terkini pasangan Capres dan Cawapres favoritmu di Pemilu 2024 sekarang!
Sentimen: positif (84.2%)