Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Mahfud Sebut Indonesia Sedang Tidak Baik, Ridwan Kamil: Memang Masih Ada
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
BANDUNG, JITUNEWS.COM - Menko Polhukam Mahfud Md mengatakan bahwa saat ini Indonesia sedang tidak baik-baik saja. Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ridwan Kamil, menyebut tidak bisa semua digeneralisasi.
"Tidak bisa semua digeneralisasi, tapi di beberapa aspek yang saya alami sendiri, hal tersebut memang masih ada," kata Ridwan Kamil di Bandung, Sabtu (25/11).
Mantan Gubernur Jawa Barat ini menyebut perjalanan bangsa penuh dinamika. Menurutnya, setiap rezim memiliki tujuan untuk memperbaiki.
Prabowo-Gibran Unggul di Survei, Gerindra: Jangan Sampai Meninabobokan Kita
"Saya kira setiap momen sebuah rezim tentu punya tujuan memperbaiki hal-hal tadi. Tapi kan butuh partisipasi masyarakat, butuh partisipasi semua ketatanegaraan kita ini untuk menjadi negara bebas korupsi," katanya.
Ridwan Kamil mengatakan bahwa pernyataan Mahfud tidak bisa digeneralisasi.
"Banyak hal-hal positif ekonomi, pencapaian, saya pakai survei di jawa barat ya, rata-rata kan lagi keren, lagi bagus gitu, jadi poinnya kalau statement itu harus lebih spesifik. Tidak bisa digeneralisasi seolah semua," pungkasnya.
Sebelumnya, Mahfud Md mengatakan bahwa Indonesia sedang tidak baik-baik saja. Cawapres nomor urut 3 ini menyebut Indonesia banyak terjadi korupsi.
"Ketata pemerintahan kita sekarang ini, Indonesia sekarang ini tidak sedang baik-baik saja. Sejarah memanggil kita untuk memperbaiki. Kenapa sedang tidak baik-baik?" kata Mahfud saat menjadi pembicara dalam acara Tausiyah Kebangsaan Bersama Menyelamatkan & Memajukan Indonesia, seperti disiarkan YouTube Umulquran Hidayatullah.
"Saudara, di Indonesia ini banyak korupsi di dalam ketata pemerintahan itu digagangi oleh korupsi yang luar biasa," lanjutnya.
Prabowo Sebut Dirinya dan Gibran Adalah Wujud dari Cita-cita RakyatSentimen: positif (99.4%)