Sentimen
Negatif (87%)
25 Nov 2023 : 08.40
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya

Partai Terkait

Sayangkan Gibran Tak Hadir di Acara Dialog Muhammadiyah, Abdul Mu'ti: Sudah Kami Berikan Ruang

25 Nov 2023 : 08.40 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Sayangkan Gibran Tak Hadir di Acara Dialog Muhammadiyah, Abdul Mu'ti: Sudah Kami Berikan Ruang

24 November 2023 14:36 WIB

Abdul Mu'ti mengaku akan kesulitan untuk mengundang ulang Gibran Rakabuming Raka di kesempatan yang lain

Gibran Rakabuming (Instagram/ @bolonemase_Indonesia)

SURABAYA, JITUNEWS.COM-  Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti menyayangkan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka yang tidak hadir dalam acara Dialog Muhammadiyah di Surabaya, Jumat (24/11/2023).

"Eman-eman sebenarnya, kami sebenarnya sangat menyayangkan tapi itu semua sudah kami berikan kesempatan," kata Abdul Mu'ti di Universitas Muhammadiyah Surabaya, Jumat (24/11/2023).

Abdul Mu'ti mengatakan bahwa pihaknya sudah beberapa kali menjadwalkan ulang, bahkan beberapa kali pindah lokasi acara sehingga akhirnya diselenggarakan di Surabaya.

Tanggapi Gibran, NasDem: Perubahan Itu Keniscayaan yang Pasti Terjadi

"Sudah kami berikan ruang bahkan jadwal pun kami sepakati untuk kami sesuaikan, tapi kalau sudah tidak datang it's beyond our authority, sudah di luar otoritas kami," ujarnya.

Ia mengaku akan kesulitan untuk mengundang ulang Gibran Rakabuming Raka di kesempatan yang lain. Pasalnya, pihaknya tidak bisa bebas mengundang Gibran apabila sudah memasuki masa kampanye.

"Kalau toh misalnya Mas Gibran akan berdialog dengan Muhammadiyah kami akan harus komunikasi dengan KPU sebagai penyelenggara pemilu, kalau sekarang memang belum masa kampanye jadi kami menyelenggarakan dialog publik ini di kampus sebagai bagian dari dialog dan kajian ilmiah atas visi misi yang ditawarkan," pungkasnya.

 

Kirim Surat ke Gibran, Abu Bakar Ba'asyir Beri Nasihat Agar Selamat

Sentimen: negatif (87.7%)