Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Solo
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Janji Tingkatkan Indeks Demokrasi, Anies: Jangan Sampai Sebut Indonesia Wakanda dan Konoha
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
22 November 2023 13:41 WIB
Anies sebut kebijakan yang tidak menerima kritik akan mengalami penurunan kualitas.
Anies Baswedan (instagram/@aniesbaswedan)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan mengatakan bahwa Indonesia sedang mengalami kemunduran dari berbagai aspek, termasuk kemunduran demokrasi.
"Indonesia hari ini alami kemunduran, kemunduran dalam kegiatan kenegaraan dan demokrasi. Indeks demokrasi kita turun dari 2015 ke 2022. Indeks kebebasan pers turun. Indeks persepsi korupsi turun," kata Anies dalam acara Dialog Terbuka Muhammadiyah di UMS, Solo, Jawa Tengah, Rabu (22/11/2023).
Anies lantas menyinggung masyarakat Indonesia yang tidak bebas dalam menyampaikan kritik. Ia menyebut kebijakan yang tidak menerima kritik akan mengalami penurunan kualitas.
Soal IKN, Anies: Membangun 1 Kota di Tengah Hutan Menimbulkan Ketimpangan yang Baru
"Karena kritik cerdaskan masyarakat dan paksa pembuat kebijakan selalu kaji mana yang lebih baik. Tapi kalau kritik itu mati atau dimatikan, maka terjadi kebijakan itu kualitas alami penurunan," ujarnya.
Oleh karena itu, ia berjanji akan meningkatkan indeks demorasi di Indonesia apabila terpilih di Pilpres 2024. Ia tidak ingin rakyat terbelenggu dalam menyampaikan kritik.
"Jangan sampai menyebut Indonesia sebut Wakanda dan Konoha. Insyallah UU yang membelenggu kebebasan untuk direvisi ke depannya," pungkasnya.
Tegaskan Semua Capres-Cawapres Kader NU, Gus Yahya: Silahkan Pilih Saja
Sentimen: negatif (99.1%)