Sentimen
Negatif (99%)
16 Nov 2023 : 08.30
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, Semarang, Yogyakarta

Kasus: Teroris

Tokoh Terkait
Ujat Sudrajat

Ujat Sudrajat

Populer Daerah: Perempuan Gantung Diri hingga 2.502 Jiwa di Teluknaga Terdampak Banjir

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

16 Nov 2023 : 08.30
Populer Daerah: Perempuan Gantung Diri hingga 2.502 Jiwa di Teluknaga Terdampak Banjir

Jakarta: Sejumlah peristiwa telah terjadi di berbagai wilayah pada Rabu, 15 November 2023, dan kanal Daerah Medcom.id telah merangkumnya. Pertama, aksi bunuh diri seorang perempuan berinisial SIP, (23), viral di TikTok. Kedua, Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri dilaporkan menangkap seorang terduga teroris di wilayah Banyumanik, Kota Semarang. Ketiga, Kereta Api (KA) Bandara YIA mengalami permasalahan di Stasiun Yogyakarta pada Rabu pagi, 15 November 2023. Keempat, Sebanyak 2.502 jiwa di Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga terdampak banjir. Berikut ini ulasannya; 1. Ramai di TikTok, Perempuan Ditemukan Tewas Gantung Diri di Penginapan Sumbar Aksi bunuh diri seorang perempuan berinisial SIP, (23), viral di TikTok. SIP ditemukan dalam keadaan tewas tergantung di sebuah penginapan di kawasan Jalan Veteran Dalam, Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar).    Dalam video yang pertama kali diunggah oleh akun @akupendiam08 terlihat warga telah mengerumuni penginapan tersebut. Di sana juga ada mobil ambulans untuk mengevakuasi korban.  Baca selengkapnya di sini 2. Densus 88 Tangkap Seorang Terduga Teroris di Semarang Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri dilaporkan menangkap seorang terduga teroris di wilayah Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 15 November 2023.   Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Satake Bayu Setianto membenarkan penangkapan warga yang tinggal di perumahan Villa Pinus, Banyumanik tersebut. "Ada satu orang, diamankan pagi tadi," katanya di Semarang, Rabu, 15 November 2023. Baca selengkapnya di sini 3. Alami Kendala, 1 Kereta Bandara YIA Batal Berangkat Kereta Api (KA) Bandara YIA mengalami permasalahan di Stasiun Yogyakarta pada Rabu pagi, 15 November 2023. Situasi itu sempat ramai di media sosial.    Akun instagram @merapi_uncover mengunggah situasi puluhan penumpang yang hendak menumpang KA Bandara YIA Nomor 581. Namun, petugas keamanan memberikan pengumuman KA tersebut mengalami keterlambatan 15 menit.  Baca selengkapnya di sini 4. Sungai Cisadane Meluap, 2.502 Warga Teluknaga Tangerang Terendam Banjir Sebanyak 2.502 jiwa di Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga terdampak banjir. Banjir tersebut luapan dari Sungai Cisadane akibat hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi sejak beberapa hari terakhir.   "Banjir ini memang dari sungai yang meluap hingga ke permukiman warga. Total ada enam Rukun Tetangga (RT) yang terdampak dengan jumlah 2.502 jiwa," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, Rabu, 15 November 2023. Baca selengkapnya di sini

Jakarta: Sejumlah peristiwa telah terjadi di berbagai wilayah pada Rabu, 15 November 2023, dan kanal Daerah Medcom.id telah merangkumnya. Pertama, aksi bunuh diri seorang perempuan berinisial SIP, (23), viral di TikTok.
 
Kedua, Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri dilaporkan menangkap seorang terduga teroris di wilayah Banyumanik, Kota Semarang. Ketiga, Kereta Api (KA) Bandara YIA mengalami permasalahan di Stasiun Yogyakarta pada Rabu pagi, 15 November 2023.
 
Keempat, Sebanyak 2.502 jiwa di Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga terdampak banjir. Berikut ini ulasannya;
1. Ramai di TikTok, Perempuan Ditemukan Tewas Gantung Diri di Penginapan Sumbar
 
Aksi bunuh diri seorang perempuan berinisial SIP, (23), viral di TikTok. SIP ditemukan dalam keadaan tewas tergantung di sebuah penginapan di kawasan Jalan Veteran Dalam, Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). 
 
Dalam video yang pertama kali diunggah oleh akun @akupendiam08 terlihat warga telah mengerumuni penginapan tersebut. Di sana juga ada mobil ambulans untuk mengevakuasi korban. 
 
Baca selengkapnya di sini
 
2. Densus 88 Tangkap Seorang Terduga Teroris di Semarang
 
Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri dilaporkan menangkap seorang terduga teroris di wilayah Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 15 November 2023.
 
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Satake Bayu Setianto membenarkan penangkapan warga yang tinggal di perumahan Villa Pinus, Banyumanik tersebut. "Ada satu orang, diamankan pagi tadi," katanya di Semarang, Rabu, 15 November 2023.
 
Baca selengkapnya di sini
 
3. Alami Kendala, 1 Kereta Bandara YIA Batal Berangkat
 
Kereta Api (KA) Bandara YIA mengalami permasalahan di Stasiun Yogyakarta pada Rabu pagi, 15 November 2023. Situasi itu sempat ramai di media sosial. 
 
Akun instagram @merapi_uncover mengunggah situasi puluhan penumpang yang hendak menumpang KA Bandara YIA Nomor 581. Namun, petugas keamanan memberikan pengumuman KA tersebut mengalami keterlambatan 15 menit. 
 
Baca selengkapnya di sini
 
4. Sungai Cisadane Meluap, 2.502 Warga Teluknaga Tangerang Terendam Banjir
 
Sebanyak 2.502 jiwa di Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga terdampak banjir. Banjir tersebut luapan dari Sungai Cisadane akibat hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi sejak beberapa hari terakhir.
 
"Banjir ini memang dari sungai yang meluap hingga ke permukiman warga. Total ada enam Rukun Tetangga (RT) yang terdampak dengan jumlah 2.502 jiwa," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, Rabu, 15 November 2023.
 
Baca selengkapnya di sini
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(NUR)

Sentimen: negatif (99.6%)