Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Kasus: PHK
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Waketum Garuda Sebut Prabowo Ogah Bodohi Masyarakat soal Peringatkan Buruh
Jitunews.com
Jenis Media: Nasional

10 November 2023 14:28 WIB
Prabowo mengingatkan buruh tak terus-terusan menuntut kenaikan upah supaya perusahaan tidak tercekik.
Teddy Gusnaidi (Instagram)
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Wakil Ketua Umum Partai Garuda, Teddy Gusnaidi menilai Prabowo Subianto sebagai calon presiden yang paling realistis dibandingkan kandidat lainnya, terutama soal jalinan perusahaan dengan buruh.
Prabowo sebelumnya menyampaikan, pengusaha sebaiknya tidak terus-terusan dituntut untuk menaikkan gaji karena akan mencekik perusahaan. Kondisi ini bisa mendorong perusahaan untuk pindah ke negara lain sehingga merugikan perekonomian Indonesia.
Teddy Gusnaidi menganggap Prabowo menuturkan kenyataan di lapangan. Dia menilai Prabowo enggan mengumbar janji muluk-muluk kepada buruh untuk meraup suara mereka di Pilpres 2024.
Gibran Rakabuming Dinilai Mampu Jawab Persoalan Pemilih Muda
“Kalau Capres lain mungkin akan menjanjikan halusinasi seperti ini, biar dipilih. Prabowo tidak mau membodohi masyarakat,” tulisnya via akun X @TeddGus, Jumat, 8 November 2023.
Eks Dewan Pakar PKPI itu menerangkan, desakan kenaikan upah dari buruh bisa berbuntut pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran. Sebab, pendapatan perusahaan tak selalu mencukupi sehingga pengurangan tenaga kerja adalah jalan keluarnya.
“Faktanya di lapangan berbeda, buruh banyak yang menyesal ketika tidak lagi bekerja, hidupnya sulit dan orang yang memprovokasi mereka tidak ada yang membantu,” ujar Teddy Gusnaidi.
Prabowo Sebut Perusahaan Tercekik Dituntut Upah Buruh Naik, Waketum Garuda: Fakta di Lapangan
Sentimen: positif (40%)