Sentimen
Negatif (97%)
8 Nov 2023 : 17.18
Informasi Tambahan

BUMN: Perum BULOG

Kab/Kota: Senayan

Tokoh Terkait

Buwas Ungkap Biang Kerok Kenaikan Harga Beras

8 Nov 2023 : 17.18 Views 7

Tirto.id Tirto.id Jenis Media: News

Buwas Ungkap Biang Kerok Kenaikan Harga Beras

tirto.id - Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso (Buwas) mengungkap penyebab kenaikan harga beras belakangan ini. Salah satunya, akibat persaingan dari sisi hulu pengusaha.

"Mahal itu karena sekarang persaingan dari pembeli pengusaha," ujar Buwas sapaan akrabnya, saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

Buwas menuturkan selain faktor persaingan pengusaha, penyebab kenaikan lainnya karena produksinya sedang kurang atau turun 5 persen. Sehingga ada persaingan kembali dari sisi harga.

"Nah itulah yang menyebabkan harganya naik," katanya.

Berdasarkan data panel harga pangan yang dilansir dari website Badan Pangan Nasional (Bapanas), Harga beras medium saat ini kembali naik tipis. Rerata harganya mencapai Rp12.060 per kg. Dari yang sebelumnya harga beras medium menyentuh Rp12.030 per kg.

Naiknya harga beras medium telah merambah ke beberapa daerah. Harga beras paling mahal dibanderol Rp30.000 per kg di Kabupaten Puncak, Papua. Sedangkan, untuk yang paling murah dipatok Rp9.000 per kg di Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggarat Timur (NTT).


Sentimen: negatif (97%)