Sentimen
Positif (64%)
24 Okt 2023 : 15.19
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Kasus: kebakaran

Helikopter Bom Air Ditambah Padamkan Kebakaran TPA Rawa Kucing

24 Okt 2023 : 15.19 Views 3

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Helikopter Bom Air Ditambah Padamkan Kebakaran TPA Rawa Kucing

Tangerang: Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bakal menambah unit-unit untuk mempercepat kerja operasi pemadaman di TPA Rawa Kucing. Salah satunya melalui penambahan helikopter water bombing dan drone geothermal. Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, mengatakan, telah memetakan kendala yang selama ini ditemukan di lokasi pemadaman.  Ia menilai terdapat titik-titik api yang sulit dipadamkan secara total dikarenakan keberadaan gas metan di bawah tumpukan gunungan sampah yang sulit diidentifikasi. "Kalau dilihat dari permukaan memang api sudah tidak terlihat, tinggal titik-titik kepulan asap. Berdasarkan saran dari BNPB, kita sedang mencari drone geothermal untuk digunakan memetakan dan mengidentifikasi titik-titik kandungan gas metan tersebut," ujar dia, Selasa, 24 Oktober 2023.   Arief mengatakan telah bersepakat dengan BNPB terkait penambahan satu unit helikopter untuk keperluan operasi water bombing untuk mempercepat operasi pemadaman. "Setelah dilihat dari pengamatan udara tadi kepulan asap masih sangat pekat, jadi kita telah mendapat informasi akan ada penambahan dari pusat (BNPB) terkait satu unit helikopter water bombing," katanya. Arief berharap penambahan satu unit helikopter water bombing dan drone geothermal dapat mempercepat pemadaman di TPA Rawa Kucing, Kota Tangerang.

Tangerang: Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bakal menambah unit-unit untuk mempercepat kerja operasi pemadaman di TPA Rawa Kucing. Salah satunya melalui penambahan helikopter water bombing dan drone geothermal.
 
Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, mengatakan, telah memetakan kendala yang selama ini ditemukan di lokasi pemadaman. 
 
Ia menilai terdapat titik-titik api yang sulit dipadamkan secara total dikarenakan keberadaan gas metan di bawah tumpukan gunungan sampah yang sulit diidentifikasi.
"Kalau dilihat dari permukaan memang api sudah tidak terlihat, tinggal titik-titik kepulan asap. Berdasarkan saran dari BNPB, kita sedang mencari drone geothermal untuk digunakan memetakan dan mengidentifikasi titik-titik kandungan gas metan tersebut," ujar dia, Selasa, 24 Oktober 2023.
 
Arief mengatakan telah bersepakat dengan BNPB terkait penambahan satu unit helikopter untuk keperluan operasi water bombing untuk mempercepat operasi pemadaman.
 
"Setelah dilihat dari pengamatan udara tadi kepulan asap masih sangat pekat, jadi kita telah mendapat informasi akan ada penambahan dari pusat (BNPB) terkait satu unit helikopter water bombing," katanya.
 
Arief berharap penambahan satu unit helikopter water bombing dan drone geothermal dapat mempercepat pemadaman di TPA Rawa Kucing, Kota Tangerang.

 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(MEL)

Sentimen: positif (64%)