Tak Hanya Warga Sekitar, WNA Ikut Ramaikan Aksi Sukabumi Peduli Palestina
JabarEkspress.com Jenis Media: News
JABAR EKSPRES – Aksi Sukabumi Peduli Palestina pada Jumat 20 Oktober 2023 diwarnai hal yang menarik, sebab bukan hanya warga Pribumi saja yang mengikuti kegiatan solidaritas itu, namun aksi tersebut juga diikuti Warga Negara Asing (WNA)
Dalam pantauan Jabar Ekspres, orang asing yang mengikuti akti tersebut bernama, Hasan (23) ia merupakan warga negara asal Mali Benua Afrika.
Selain Hasan, turut hadir pula Akmal asal yaman, Husdi dari Libya, Hamzah, Abud Palestina dan beberapa orang dari negara luar lainnya.
Saat di wawancara, Hasan mengapresiasi atas agenda yang diselenggarakan oleh masyarakat Sukabumi untuk mendukung Palestina.
Baca juga: Usai Salat Gaib, Aksi Sukabumi Peduli Palestina Sampaikan Tuntutan ini
“Alhamdulillah Sukabumi sudah mendukung Palestina, anak anak (orang asing yang ikut aksi) juga bilang ke aku mereka sangat senang dan terima kasih telah bantu Palestina,” ujarnya pada Jumat 20 Oktober 2023.
Abdurrahman yang cukup fasih bahasa Indonesia, juga memaparkan kondisi keluarga temannya yang berada di Palestina.
“Banyak yang meninggal, saudara Abud juga meninggal nenek dan kakeknya,”paparnya.
Ia memaparkan bahwa kakek dan nenek Abud mati syahid saat terkena serangan Israel.
“Tau bom? Dia (Israel) kirimnya bom ke Palestina,” paparnya.
Sekali lagi, ia menegaskan tak bisa menutupi rasa terimakasih nya terhadap aksi solidaritas yang dilaksanakan oleh masyarakat Sukabumi.
“Kita alhamdulillah ikut senang, terimakasih Masyarakat Sukabumi,” tutupnya.
Diketahui, mereka merupakan mahasiswa yang mengikuti pertukaran pelajar, dan sekarang sedang menempuh pendidikan di di Universitas Nusaputra. (Mg9)
Baca juga: Tim Pidsus Kejari Kabupaten Bogor Tetapkan Mantan Kades Kranggan Sebagai Tersangka, ini Kasusnya
Sentimen: negatif (66.3%)