Sentimen
Negatif (66%)
12 Okt 2023 : 18.06
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Partai Terkait

SYL Berharap Penanganan Kasus di Kementan Tak Dilatarbelakangi Kepentingan Politik

12 Okt 2023 : 18.06 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

SYL Berharap Penanganan Kasus di Kementan Tak Dilatarbelakangi Kepentingan Politik

MerahPutih.com - Mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) akan kooperatif mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk diperiksa sebagai tersangka dugaan rasuah di Kementerian Pertanian (Kementan), Jumat (13/10).

"Saya sudah siap lahir dan bathin untuk menghadapi ini sesuai dengan hukum dan hak-hak saya sebagai tersangka”, ujar SYL dalam keterangan tertulis yang dibagikan oleh kuasa hukumnya, Febri Diansyah, Kamis (12/10).

Baca Juga

Foto Firli dan SYL Dinilai Bukan Masalah jika Sebelum Kasus di Kementan Diusut

Kendati demikian, politikus Partai NasDem itu meminta agar penanganan kasus dugaan korupsi di Kementan oleh KPK tidak dilatarbelakangi kepentingan politik menjelang Pilpres 2024. Dia berharap penyidikan di KPK adalah murni penegakan hukum.

"Saya berharap perkara ini murni perkara hukum, bukan seperti mencari-cari kesalahan saja, dan jangan sampai perkara ini dilatarbelakangi kepentingan politik," ucapnya.

Baca Juga

Kasus Dugaan Pemerasan, Ajudan Ketua KPK Ikut Terseret

SYL mengaku akan bersikap kooperatif menjalani proses hukum di KPK. Komitmen tersebut ditunjukkan saat dirinya langsung kembali ke Jakarta usai menjenguk sang ibu di Makassar, Sulawesi Selatan.

"Saya sampai di Jakarta dini hari ini. Saya kembali ke Jakarta sebagai wujud komitmen saya untuk kooperatif menghadapi proses hukum di KPK,” tuturnya.

“Saya sudah siap lahir dan batin untuk menghadapi ini sesuai dengan hukum dan hak-hak saya sebagai tersangka," imbuhnya. (Pon)

Baca Juga

Pakar Komunikasi Analisa Foto Pertemuan Firli dengan Syahrul Yasin Limpo

Sentimen: negatif (66.5%)