Sentimen
Tokoh Terkait
Tegaskan PSI Tak Akan Jomlo di 2024, Kaesang: Kita Ada Pilihan
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
12 Oktober 2023 12:05 WIB
Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, menegaskan bahwa partainya tidak akan jomlo di Pemilu 2024 nanti
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dalam sebuah sesi pemotretan. (X/psi_id)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, menegaskan bahwa partainya tidak akan jomlo di Pemilu 2024 nanti. Kaesang mengaku partainya sudah punya pilihan akan mengusung capres mana.
"Kita untuk Pemilu kali ini kita nggak jomlo, kita ada pilihan. Cuma nanti, sabar," kata Kaesang kepada wartawan di kawasan Ciputat Raya, Rabu (11/10).
Kaesang mengatakan bahwa partainya masih ada waktu untuk menentukan capres.
Elektabilitas Anies Cuma 5 Persen Versi LSI Denny JA, Cak Imin: Mau Menggiring Opini, Mari Kita Buktikan
"Untuk capres belum, masih lama toh masih seminggu," ungkapnya.
Kaesang mengatakan bahwa partainya berencana akan bertemu dengan Partai Gerindra.
"Insyaallah kami juga sudah merencanakan untuk bertemu dengan Partai Gerindra, yang di mana juga sudah mengusung capres Pak Prabowo," ujar Kaesang.
Soal Peluang Gibran Jadi Cawapres, Kaesang: Tanggal 16 Baru Kita TahuSentimen: negatif (72.7%)