Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: BLACKPINK
Tokoh Terkait
5 Drama Korea Terbaru IU, Mulai dari Bel Ami hingga Hotel Del Luna Menarik untuk Ditonton
Ayobogor.com Jenis Media: Regional
AYOBOGOR.COM - IU merupakan selebritas asal Korea Selatan yang memiliki suara emas. Tak hanya piawai bernyanyi, wanita berusia 30 tahun itu juga memiliki kemampuan akting yang luar biasa.
Berkat popularitasnya yang luar biasa, IU menjadi aktris Korea Selatan dengan jumlah followers terbanyak di Instagram yakni mencapai 31 juta.
Drama Korea pertama yang dibintangi oleh wanita yang memiliki nama asli Lee Ji Eun itu adalah 'Dream High' yang tayang pada 2011 silam.
Baca Juga: BABYMONSTER Siap Debut November 2023, Penggemar BLACKPINK Ketar-ketir
Dalam drakor tersebut, IU menunjukkan kemampuan aktingnya sekaligus bernyanyi.
Setelah itu popularitasnya semakin melejit dan tawaran untuk membintangi drama Korea pun terus berdatangan.
Kini total sudah ada 10 drakor yang dibintanginya. Teranyar, IU beradu akting dengan Park Bo Gum dalam drama berjudul "Thank You for Your Hard Work".
Meski demikian, drama Korea tersebut belum ditentukan soal tanggal tayangnya.
Baca Juga: Lee Je Hoon Alami Sakit Perut Parah hingga Harus Jalani Operasi Mendadak, Begini Kondisinya Saat Ini
Berikut lima drama Korea terbaru yang dibintangi IU, dilansir AYOBOGOR.COM dari Asian Wiki.
1. Hotel Del Luna (2019)
Dalam drama Korea ini, IU berperan sebagai Jang Man Wol pemilik Hotel Del Luna.
Awalnya Hotel Del Luna diberi nama Guest House of Moon, sebuah hotel yang hanya bisa dilihat oleh para hantu saja.
Wujud hotel berbintang ini akan dilihat oleh para manusia sebagai motel kecil yang kumuh, tetapi bagi para hantu bergentayangan justru hotel ini sangat megah dan mewah.
Staf dan kliennya tentu saja para hantu, tepatnya para arwah yang belum menyelesaikan urusannya di kehidupan sebelumnya.
Singkatnya, hotel ini sebagai tempat untuk para hantu pergi menuju alam baka dan mengalami siklus reinkarnasi.
Baca Juga: Gong Yoo Curhat Soal Masa-masa Kelam Pasca Sukses Bintangi Drakor Goblin, Kehilangan Akal Sehat hingga Hampa!
2. My Mister (2018)
Dalam drama Korea ini, IU berperan sebagai Lee Ji An yang memiliki karakter dingin dan menghindari interaksi dengan lingkungannya.
Di sisi lain, ada tokoh pria paruh baya bernama Park Dong Hun (Lee Sun Kyun). Dia memiliki karakter yang baik, sabar, dan selalu mengalah.
Mereka berdua dipertemukan di kantor yang sama, Dong Hun memiliki posisi yang cukup tinggi, sementara Lee Ji An merupakan pekerja kontrak.
Selain di kantor tersebut, Lee Ji An juga memiliki pekerjaan lain demi mengumpulkan uang untuk membayar utang kepada rentenir.
Kehidupannya di kantor pun memberi peluang untuk mendapatkan uang dengan jumlah besar.
Baca Juga: TOP 10 Drama Korea Paling Populer Sepanjang Masa, Mulai dari Hotel Del Luna hingga Goblin
3. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)
Dalam drama Korea ini, IU berperan sebagai Hae Soo. Drama MOON LOVERS: SCARLET HEART RYEO mengisahkan perempuan dari masa depan bernama Go Ha Jin.
Ia secara tidak sengaja melakukan perjalanan waktu ke masa lalu saat masa Dinasti Goryeo yakni ketika Raja Taejo berkuasa.
Go Ha Jin hidup dalam tubuh gadis berusia 16 tahun bernama Hae Soo.
Saat masuk ke masa tersebut, ia bertemu para pangeran di pemandian khusus. Berawal dari sinilah, kisah Hae Soo dan para pangeran dimulai.
Meski bingung dengan situasi yang menimpanya, mau tidak mau Go Ha Jin menjalani hidup barunya sebagai Hae Soo.
Baca Juga: 5 Drama Korea Terbaru Park Shin Hye, Ratu Drakor yang Pesonanya Tak Pernah Luntur
4. The Producers (2015)
Dalam drama Korea ini, IU berperan sebagai Cindy (Top Singer). Drakor ini mengangkat genre romantis dan komedi.
The Producers mengisahkan suka duka kehidupan para pekerja dunia hiburan baik itu berkaitan dengan para kru hingga penyanyi terkenal.
Berfokus pada 4 karakter utama bernama Ra Jun Mo, Tak Ye Jin, Baek Seung Chan dan Cindy.
Kisah drama ini bermula dari sosok Baek Seung Chan yang memilih jadi karyawan di TV KBS.
Padahal ia harusnya menjadi calon jaksa muda bukan tanpa alasan, rupanya pria tampan ini sengaja masuk ke Perusahaan media tersebut untuk lebih dekat dengan gebetannya.
Baca Juga: 17 Drama Korea dengan Jalan Cerita Anti Mainstream, Salah Satunya Dibintangi Park Shin Hye dan Hyun Bin
5. Bel Ami (2014)
Dalam drama Korea ini, IU berperan sebagai Kim Bo Tong. Kisahnya tentang seorang pria yang menggunakan parasnya yang menawan untuk mencari uang dengan menaklukkan para wanita.
Pria itu adalah Dokgo Ma Te (Jang Geun Suk) yang sedari kecil selalu mendapatkan perlakuan spesial karena wajahnya yang indah.
Setelah ditinggal oleh ibunya, Ma Te mulai mencari sosok ayahnya yang dikabarkan masih hidup dan merupakan orang kaya.
Namun, ibunya sendiri tidak pernah memberikan petunjuk terkait ayahnya.
Ma Te sendiri kini dititipkan ke seorang putri dari keluarga kaya bernama Hong Yoo Ra (Han Chae Young) yang tahu tentang keberadaan ayah kandungnya.
Demikian lima drama Korea terbaru yang dibintangi oleh IU. Adakah yang belum kamu tonton?***
Sentimen: positif (100%)