Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Sukabumi
Kasus: stunting
Tokoh Terkait
Program TNI AD Manunggal Air Bantu Warga Desa Ciemas Sukabumi Dapatkan Air Bersih
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
TNI memberikan bantuan penyediaan fasilitas air bersih untuk warga Ciemas, Sukabumi, Jawa Barat
SUKABUMI, JITUNEWS.COM - TNI terus mengabdi dan selalu memberikan yang terbaik untuk negara dan masyarakat. Bukti cinta TNI AD untuk msyarakat dibuktikan dalam berbagai hal, salah satunya menyediakan air bersih untuk warga Ciemas, Sukabumi, Jawa Barat.
TNI memberikan bantuan penyediaan fasilitas air bersih untuk warga Ciemas, Sukabumi, Jawa Barat. Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat, Letjen TNI Maruli Simanjuntak, mengatakan bahwa banyak warga miskin dan stunting di daerah tersebut.
"Banyak sekali di daerah itu masyarakat yang miskin dan juga stunting, itu saya lihat berbanding lurus dengan air. Begitu banyak daerah-daerah yang tidak memiliki akses air bersih. Ya semua itu miskin, stunting, tidak sehat karena sanitasi dan lain sebagainya," kata Maruli Simanjuntak kepada Jitunews.com seperti diunggah di kanal YouTube Jitunews, Kamis (5/10).
Tanggapi Polemik OTT Basarnas, Jokowi Bicara soal Koordinasi
Maruli kemudian mencari cara bagaimana masyarakat di desa Ciemas bisa mendapatkan akses air bersih. Ia kemudian melapor agar hal ini bisa menjadi program nasional.
"Itulah saya coba untuk mencari alternatif untuk bagaimana mereka untuk mendapatkan akses air bersih ya saya temukan beberapa cara di perjalanan. Di situlah saya lapor kepada Bapak Kasat supaya ini dijadikan program untuk seluruh Indonesia," katanya.
Maruli berharap program TNI AD Manunggal Air bisa mengurangi masyarakat yang kekurangan akses air. Menurutnya, program ini bisa mengurangi stunting dan kemiskinan.
"Mudah-mudahan dengan program ini kita bisa mengurangi masyarakat yang kekurangan akses air bersih sehingga terpengaruh pada kemiskinan mereka, stunting, dan ketahanan pangan ke depannya. Saya yakin secara bertahap itu bisa kita lakukan," katanya.
Program TNI AD Manunggal Air yang diinisiasi oleh Divisi Kostrad ini membangun 16 titik pompa berteknologi tinggi dan akan menyalurkan air ke rumah dan lahan pertanian di sejumlah desa wilayah Ciemas.
Selama ini, warga Desa Ciemas mengalami kesulitan air terlebih saat musim kemarau. Masyarakat bingung untuk mencari air bersih, karena sumber air jaraknya cukup jauh dari desa dan sulit dijangkau oleh warga. Masyarakat memanfaatkan air tadah hujan bahkan sampai mengungsi ke desa lain.
"Ke kali juga misalkan itu kemarau 7 bulan ngalirnya juga sedikit. Pernah itu saya ngalamin. Mungkin untuk bertahan hidup ya kita kuli aja," ungkap Ketua RT Desa Ciemas, Dinar.
TNI Kostrad membangun pompa air yang dipasang di 7 desa dimana ada 935 jiwa dan 24 kelompok tani merasakan manfaat dari pembangunan pompa air. Warga Ciemas sangat berterima kasih kepada Kostrad atas program TNI AD Manunggal Air yang telah sangat membantu warga.
Bantu Atasi Stunting dan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, TNI AD Jalankan Program Manunggal AirSentimen: positif (88.9%)