Sentimen
Positif (100%)
4 Okt 2023 : 23.05
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: bandung

Kasus: korupsi

Prabowo Subianto jadi Capres Pilihan Warga Jabar, DPD Gerindra Tak Mau Terlena

5 Okt 2023 : 06.05 Views 1

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Prabowo Subianto jadi Capres Pilihan Warga Jabar, DPD Gerindra Tak Mau Terlena

AYOBANDUNG.COM - Prabowo Subianto menjadi Bacawapres pilihan warga Jawa Barat (Jabar) dalam survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA. Prabowo unggul telak dibandingkan Bacawapres lain seperti Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.

Merespon hal itu, DPD Gerindra Jabar mengaku tak mau terlena dengan hasil survei tersebut. Survei bakal dijadikan pelecut semangat mesin partai khususnya di Jabar.

“Sebagai pengurus partai, kami senang mendengar hasil survei tersebut. Karena itu berarti mesin partai bersama para calegnya sudah berjalan on the track. Di samping itu, tentu juga karena kekuatan personal figur capres dari Gerindra, Prabowo Subianto sendiri yang sudah menjadi magnet elektoral di Jabar,” kata Sekretaris DPD Partai Gerindra Jabar Abdul Harris Bobihoe di Bandung, Rabu 4 Oktober 2023.

Baca Juga: Diisukan Tampar dan Cekik Harvick Hasnul Qolbi, Prabowo Subianto Akan Telusuri Penyebarnya?

Harris mengungkapkan, Prabowo Subianto memang memiliki magnet tersendiri bagi warga Jabar hingga berdampak kepada tingginya angka elektabilitas.

Dia pun optimis, cita-cita partai Gerindra menjadikan Prabowo Subianto sebagai presiden akan terwujud pada 2024.

“Vitamin ini akan memberikan energi semangat luar biasa bagi kita semua untuk lebih kers bekerja. Kita antarkan Pak Prabowo menjadi presiden dan Gerindra kembali memenangkan kontestasi pileg di Jabar," ungkapnya.

Harris menuturkan, keunggulan Prabowo di Jabar juga seiring dengan elektabilitas Partai Gerindra. Dalam survei LSI Denny JA, Gerindra memimpin dengan 18,2%, Golkar 16,8%, PDIP tergusur ke peringkat ketiga dengan 15,7%. Disusul berikutnya, PKS 10,2%, PKB 6,1%, PAN 5,5%, Demokrat 4,8%, Nasdem 3,9%, PPP 2,3% dan Perindo 1,4%. Yang lainnya, Partai Ummat, PSI, PBB dan Garuda masih di bawah 1%.

Baca Juga: Ada 67 Orang Caleg Mantan Terpidana Korupsi 2 Diantaranya dari Partai Gerindra, Ini Tanggapan Prabowo Subianto

“Intinya, kita harus tetap waspada, dan tetap fokus bekerja dengan selalu dekat kepada rakyat, mendengarkan apa maunya rakyat, dan tentu saja tidak mengecewakan apalagi menyakiti rakyat,” tandasnya.

Sebelumnya, Prabowo Subianto menjadi Calon Presiden (Capres) pilihan warga Jawa Barat (Jabar). Hal itu terungkap dalam survei terbaru Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA dalam rentang waktu 10-19 September 2023.

Prabowo unggul dengan raihan 46,1 persen suara, diikuti Anies Baswedan 29,3 persen suara, dan Ganjar Pranowo dengan raihan 18,4 persen suara.

"Ini hasil survei fresh, terbaru, dengan 440 responden margin eror sekitar 4,8 persen. Yang unggul Prabowo Subianto dengan dominan," kata Direktur Eksekutif Cikom LSI Denny JA, Toto Izul Fatah di Kota Bandung, Kamis 28 September 2023.

Baca Juga: Seolah Tepis Rumor Tampar dan Cekik, Prabowo Subianto dan Wamentan Kedapatan Foto Bersama

Toto mengungkapkan, nama Prabowo Subianto dinilai stabil berada dipuncak survei Capres. Di bulan Februari tahun 2022, Prabowo unggul dengan angka 26 persen suara, diikuti Anies Baswedan 17,3 persen suara, dan Ganjar Pranowo 7,8 persen suara.

"Jadi yang stabil dan meningkat drastis itu Prabowo, peningkatannya hampir 20 persen dibandingkan dengan Capres lain," ungkapnya.

Toto menilai, raihan Prabowo Subianto merupakan hal yang wajar. Pasalnya, Prabowo telah beberapa kali mengikuti kontestasi Pilpres.

"Itu selaras dengan tingkat keterkenalan Prabowo, angkanya mencapai 99,1 persen, tapi keterkenalan ini belum tentu selaras dengan kesukaan," tegasnya.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Sebut Capres Prabowo Subianto Disenangi Tetangga Sekitar Rumahnya

Di sisi lain, LSI Denny JA juga melakukan survei terhadap Cawapres. Setidaknya ada 6 nama yang disodorkan kepada warga Jabar, meliputi Ridwan Kamil, Sandiaga Salahuddin Uno, Erick Thohir, A. Muhaimin Iskandar, Mahfud MD, dan Gibran Rakabuming Raka.

"Dari data survei kita, Ridwan Kamil dominan untuk Cawapres pilihan warga Jabar, angkanya 40,7 persen suara," pungkasnya.***

Sentimen: positif (100%)