Sentimen
Positif (47%)
3 Okt 2023 : 09.45
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Nama Kereta Cepat Whoosh Berubah Lagi, Begini Penjelasan Jokowi

3 Okt 2023 : 16.45 Views 1

Harianjogja.com Harianjogja.com Jenis Media: News

Nama Kereta Cepat Whoosh Berubah Lagi, Begini Penjelasan Jokowi

Harianjogja.com, SOLO—Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut kepanjangan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Whoosh sebagai 'Waktu Hemat, Operasi Optimal, Sistem Hebat' pada peresmian Kereta Cepat Whoosh di Stasiun Halim, Jakarta Timur, Senin (2/10/2023).

"WHOOSH ini diinspirasi dari suara yang melesat dari kereta berkecepatan tinggi ini dan singkatan dari waktu hemat operasi optimal sistem hebat," kata Jokowi.

Tentu ini menimbulkan pertanyaan karena kepanjangan dari Whoosh berbeda dengan kali pertama Whoosh diperkenalkan.

Pada 22 September 2023 lalu, Ketua tim panel penilai lomba Identitas Jenama Kereta Cepat Indonesia, Triawan Munaf mengungkapkan kepanjangan dari 'Whoosh' yang menjadi nama resmi kereta cepat Indonesia itu.

Nama 'Whoosh' singkatan dari Waktu Hemat, Operasi Optimal, Sistem Handal.

"Whoosh ini memiliki kepanjangan, Waktu Hemat, Operasi Optimal, Sistem Handal. Jadi sangat sesuai sekali," ungkap Triawan.

Tampak tak ada yang berubah, akan tetapi jika dicermati kepanjangan "H" menurut Triawan dan Jokowi berbeda. Jokowi menyebut "Hebat" sementara Triawan "Handal".

BACA JUGA: Kereta Cepat Jakarta Bandung "Whoosh" Diresmikan Jokowi Hari Ini

Memang dalam KBBI, kata "Handal" tidaklah baku, sebab yang baku adalah "Andal". Namun jika menggunakan diksi tersebut, tidak akan selaras dengan "Whoosh" yang berakhiran "H".

Juru Bicara Menhub, Adita Irawati, membenarkan perubahan kepanjangan H dalam nama Whoosh. Dia menyebut perubahan itu sebagai penyesuaian.

Ia mengatakan bahwa kepanjangan diubah setelah banyak mendapat kritik dari masyarakat soal kepanjangan Whoosh sebelumnya.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga merespons positif perubahan nama kereta cepat menjadi Kereta WHOOSH Indonesia.

Nama kereta cepat Indonesia ini dinilai lebih bagus dibandingkan dengan kereta cepat Jepang yang dinamakan Shinkansen.

Sumber: Bisnis.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Sentimen: positif (47.1%)