PSI Resmi Dipimpin Kaesang, PKS: Kita Tunggu Gagasan dan Karyanya

28 Sep 2023 : 04.52 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

PSI Resmi Dipimpin Kaesang, PKS: Kita Tunggu Gagasan dan Karyanya

Mardani berpendapat bahwa memimpin sebuah partai politik itu termasuk amanah berat.

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menanggapi pengangkatan Kaesang Pangarep sebagai ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) baru-baru ini.

Menurut Mardani, memimpin sebuah partai politik itu tergolong tugas yang berat. Kendati begitu, ia berharap Kaesang mampu menjalankan amanah tersebut dengan baik.

“Amanah berat untuk Mas Kaesang Pangarep. Mendoakan diberi kesehatan dan ketajaman hati untuk bisa membangun partai yang sehat,” kata Mardani dalam keterangan tertulis, disitat Rabu (27/9).

Belum Hubungi Gibran, Kaesang Ungkap Respons Jokowi soal Jadi Ketum PSI

Anggota DPR RI itu juga menyampaikan selamat kepada PSI atas keberanian mereka dalam memutuskan Kaesang sebagai ketua umum. Dia menantikan gebrakan PSI di bawah kepemimpinan putra bungsu Presiden Joko Widodo itu.

“Selamat untuk kawan-kawan PSI yang berani ambil keputusan. Kita tunggu kiprahnya dengan gagasan dan karyanya,” pungkas Mardani.

Seperti diketahui, Kaesang Pangarep resmi menjabat sebagai ketua umum PSI pada Senin (25/9). Kaesang melesat ke puncak struktur kepengurusan partai dalam waktu singkat. Pasalnya, ia baru bergabung dengan PSI pada Sabtu (23/9).

Dalam pidatonya usai sah menjadi ketum, Kaesang mengaku terjun ke dunia politik karena terinspirasi sang ayah. Dia pun ingin menggunakan politik untuk kebaikan.

“Terus terang, saya masuk ke politik ya salah satu inspirasinya bapak saya sendiri. Beliau ini orang yang sangat saya cintai dan saya hormati,” kata Kaesang saat Kopdarnas PSI di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9).

“Saya ingin mengikuti jejak beliau untuk berpolitik untuk kebaikan. Kepada bapak, saya ingin menyampaikan izin, saya mau menempuh jalan saya, pak,” lanjut suami Erina Gudono itu.

Tanggapi Cak Imin, Kaesang Pangarep: Sekarang Bekingan Saya Cuma Istri

Sentimen: positif (99.9%)