Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Beijing
Tokoh Terkait
Menlu Jerman Sebut Xi Jinping Diktator, China Protes Keras
iNews.id Jenis Media: Nasional
BEIJING, iNews.id - China menyampaikan protes kepada Jerman. Penyebabnya, Menteri Luar Negeri (Menlu) Jerman Annalena Baerbock menyebut Presiden Xi Jinping sebagai diktator.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) China pada menegaskan sebutan itu tidak masuk akal dan tindakan provokasi politik terbuka.
Menlu Baerbock menyebut Xi sebagai diktator dalam wawancara dengan Fox News pekan lalu. Saat itu Baerbock ditanya pendapatnya soal perang Rusia-Ukraina.
“Jika Putin memenangkan perang ini, apa tandanya bagi diktator lain di dunia, seperti Xi, presiden China?” ujarnya, dalam wawacara, seperti dilaporkan kembali Reuters, Senin (18/9/2023).
Juru Bicara Kemlu China Mao Ning mengatakan, pernyataan Baerbock melanggar martabat politik negaranya.
“Ini adalah provokasi politik terbuka,” kata Mao, seraya menegaskan pemerintahannya telah mengajukan protes kepada Jerman.
Baerbock dikenal sebagai pengkritik keras China. Pada Agustus lalu, dia menyebut China memberikan tantangan terhadap bagaimana manusia bisa hidup bersama. Sebelumnya, dia mengatakan China menjadi saingan sistemik dibandingkan mitra dagang lainnya.
Presiden AS Joe Biden juga pernah menyebut Xi sebagai diktator. Komentar itu disampaikan sehari setelah Menlu AS Antony Blinken mengakhiri kunjungannya ke China.
Editor : Anton Suhartono
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
Sentimen: negatif (96.2%)