Sentimen
Positif (87%)
13 Sep 2023 : 19.41
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Kasus: Kemacetan

Tokoh Terkait

RI 1 Kunjungi Stasiun KCJB Padalarang, Bupati KBB Sampaikan Aspirasi Masyarakat Soal Flyover Cimareme

13 Sep 2023 : 19.41 Views 1

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

RI 1 Kunjungi Stasiun KCJB Padalarang, Bupati KBB Sampaikan Aspirasi Masyarakat Soal Flyover Cimareme

JABAR EKSPRES – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menjajal langsung mode transportasi terbaru, Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada Rabu (13/9/2023).

Jokowi bersama rombongan tiba di Stasiun Kereta Cepat Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada 09.28 WIB.

Rombongan kemudian berpindah kereta dan menyambung perjalanan ke Kota Bandung menggunakan kereta feeder di jalur Stasiun Kereta Api Indonesia (KAI) Padalarang.

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia ke wilayah Bandung Barat dimanfaatkan Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan untuk menyampaikan beberapa hal terkait pembangunan.

Salah satu yang disampaikan oleh Hengky Kurniawan kepada Jokowi yakni pembangunan infrastruktur Flyover Cimarema, yang juga merupakan aspirasi masyarakat Bandung Barat.

“Alhamdulillah hari ini bisa bertemu langsung dengan bapak Presiden (Jokowi) dan saya menyampaikan terkait pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Bandung Barat,” katanya, Rabu (13/9/2023).

Hengky mengatakan, Jokowi memberikan respon positif terkait aspirasi itu. Bahkan aspirasi tersebut akan ditindaklanjuti dengan segera.

“Beliau mendengarkan curhatan kami dan akan langsung menginstruksikan agar segera mengusulkan perbaikan insfrastruktur jalan sesegera mungkin,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, perbaikan dan pembangunan infrastruktur yang disampaikan ke Presiden Jokowi tersebut merupakan aspirasi masyarakat yang selama ini terus disampaikan kepadanya (Hengky Kurniawan).

“Selama ini jalan Cimareme menjadi simpul kemacetan dan kerap kali dikeluhkan masyarakat,” katanya.

“Selanjutnya akses jalan dari stasiun kereta cepat ke tol dan juga pelebaran jalan menuju kawasan wisata Lembang dan insfrastruktur lainnya di Kabupaten Bandung Barat,” tambahnya.

Hengky Kurniawan berharap, kesempatan menyampaikan sejumlah aspirasi terkait pembangunan infrastruktur tersebut dapat terealisasikan dengan segera.

“Mudah-mudahan pembangunan infrastruktur tersebut nantinya menjadi kado terindah bagi masyarakat Kabupaten Bandung Barat,” katanya. (Mg5)

Sentimen: positif (87.7%)