Sentimen
Positif (48%)
12 Sep 2023 : 20.11
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Pasar Minggu, London

Partai Terkait

Ahmad Ali Tegaskan Perubahan Sudah Jadi Tagline NasDem Sejak Dulu

13 Sep 2023 : 03.11 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Metropolitan

Ahmad Ali Tegaskan Perubahan Sudah Jadi Tagline NasDem Sejak Dulu
Jakarta -

Waketum Partai NasDem Ahmad Ali mengatakan perubahan sudah menjadi tagline dari Partai NasDem sejak dulu. Ahmad Ali menyebut partainya sudah mengusung tema perubahan sebelum mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Kalau Koalisi Perubahan tok itu taglinenya NasDem dari dulu. Bukan berarti melakukan perubahan bukan merubah keseluruhan bukan, tapi cerita tentang perubahan itu, cerita tentang NasDem sejak awal sebelum mengusung Pak Jokowi," ujar Mad Ali di DPP PKS, Jakarta Selatan, Selasa (12/9/2023).

Mad Ali lantas mengaku heran jika tagline perubahan itu kini dipermasalahkan. Sebab, kata dia, sejak dulu NasDem telah mengusung perubahan.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kan NasDem dari dulu perubahan. Kenapa nggak pernah dipermasalahkan? Kok sekarang dipermasalahkan? Pemerintah nggak sensitif kok, yang jadi masalah itu kalau ditambah-tambah," ujarnya.

Lebih lanjut, Mad Ali kemudian menjawab kemungkinan adanya pertemuan bacapres Anies Baswedan, bacawapres Muhaimin Iskandar dan Ketum Partai NasDem Surya Paloh. Dia mengatakan pertemuan itu akan dilakukan setelah Surya Paloh kembali ke Tanah Air.

"Insyaallah setelah Pak Surya balik," tuturnya.

Diketahui, saat ini Surya Paloh berada di London. Surya Paloh di London sejak 3-22 September 2023.

Sebelumnya, Anies Baswedan menegaskan nama koalisi pendukung dirinya bersama Cak Imin tetap Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Namun, Anies tak menutup kemungkinan bakal membahas nama koalisi.

"Kan sebenarnya tetap namanya koalisi perubahan. Kalau pada nyingkat juga nyebutnya koalisi perubahan bukan? Nanti tentu kita bahas," kata Anies di kantor DPP PKS, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selatan (12/9/2023).

Secara prinsip, menurut Anies, tak ada perubahan dalam nama koalisi pendukungnya. Kata perubahan bagi Anies menjadi kata kunci dalam koalisinya menjelang Pilpres 2024.

"Tapi secara prinsip tidak ada yang berubah. Karena kata kuncinya adalah perubahan, dan kata kunci itu tidak diusulkan perubahan. Jadi untuknya bisa untuk banyak hal, perubahan kata kuncinya, jadi tetap," ujar Anies.

(amw/isa)

Sentimen: positif (48.5%)