Sentimen
Negatif (66%)
3 Sep 2023 : 00.36
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Toyota, KIA

BUMN: PT Taspen

Kab/Kota: bandung

Kasus: korupsi

Tokoh Terkait

Viral! Anggota DPRD Kepri Irwansyah Punya Rp3,2 M tapi Nikahan Anak di Jalan dan Tutup Akses Warga

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

3 Sep 2023 : 00.36
Viral! Anggota DPRD Kepri Irwansyah Punya Rp3,2 M tapi Nikahan Anak di Jalan dan Tutup Akses Warga

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM – Viral beredar video tenda pernikahan anak anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Riau (DPRD Prov. Kepri) Irwansyah berada di tengah jalan.

Pemasangan tenda pernikahan anak anggota DPRD Kepri Irwansyah tersebut dinilai oleh pengguna jalan sangat mengganggu karena menutup akses warga.

Hal yang membuat heran adalah ternyata anggota DPRD Kepri Irwansyah memiliki harta kekayaan sebanyak Rp3,2 miliar, namun mengapa mengadakan pesta pernikahan anaknya di tengah jalan dan bukan di gedung?

Melansir dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara Komisi Pemberantasan Korupsi (LHKPN KPK), Irwansyah menyampaikan laporan kekayaan pada 30 Maret 2023 untuk periodik 2022.

Baca Juga: Bandung Darurat Sampah, Warga Keluhankan Bau hingga Kemunculan Tikus

Anggota DPRD Kepri tersebut mengaku, memiliki total harta kekayaan sebanyak Rp3,2 miliar dengan rincian sebagai berikut.

Ada 24 tanah dan bangunan yang berada di Batam serta 1 tanah dan bangunan di Tanjung Pinang dengan total nilai Rp6,2 miliar.

Irwansyah bisa juga disebut sebagai juragan tanah karena memiliki 25 tanah dan bangunan tersebut.

Kemungkinan harta tersebut diperoleh dari mengumpulkan gaji pokok anggota DPRD plus tunjangan yang seabrek bisa mencapai ratusan juta per bulan.

Kemudian Ia memiliki mobil KIA sedan tahun 2014 dan Toyota van keluarga Pinang dengan total nilai Rp320 juta.

Anggota DPRD Prov. Kepri tersebut juga memiliki kas dan setara kas senilai Rp60 juta.

Baca Juga: Rina Lauwy Benarkan Rekaman Percakapan dengan Dirut Taspen yang Viral: Mau Titipin Uang tapi Menolak

Jika ditotal harta kekayaannya mencapai Rp6,6 miliar, namun ternyata Irwansyah memiliki utang yang luar biasa banyak yaitu Rp3,4 miliar.

Setelah seluruh nilai harta dikurangi dengan banyaknya utang, diperoleh total bersih kekayaan Irwansyah adalah Rp3,2 miliar.

Dapat dilihat harta kekayaannya berkurang setengah dari total sebelumnya hanya karena untuk membayar utang.

Dengan memiliki kekayaan yang bernilai miliaran, seharusnya Irwansyah sanggup menyewa gedung untuk pesta pernikahan anaknya.

Ia pun memberi tanggapan atas viralnya protes pengguna jalan yang merasa terganggu akibat ditutup dan dialihkannya akses jalan.

Baca Juga: Mantan Istri Dirut Taspen Penuhi Panggilan KPK, Total 39 Rekening Koran Diserahkan ke Penyidik

Menurutnya, jika pesta pernikahan diselenggarakan di hotel, maka akan banyak warga yang segan untuk datang karena jauh dari kediaman.

Ia sangat yakin dengan mendirikan tenda pernikahan di dekat rumah meskipun harus menutup seluruh badan jalan, warga bisa datang dari mana saja karena ada sekitar 5000 undangan yang telah disebar.

Anggota DPRD Kepri tersebut mengaku sudah melakukan antisipasi dengan mengalihkan jalan ke Tiban Center, Tiban Modermot, dan sekolah Ulil Albab.

Pernikahan anak Irwansyah akan digelar pada Sabtu, 2 September 2023 dan pengalihan jalan dilakukan pada pukul 10.00-22.00 WIB.***

Sentimen: negatif (66.6%)