Sentimen
Negatif (79%)
31 Agu 2023 : 08.40
Informasi Tambahan

Event: vaksinasi

Kab/Kota: Jember

Kasus: covid-19

Partai Terkait

PKB Kritik Lambannya Pertambahan Cakupan Vaksin di Jember

31 Agu 2023 : 08.40 Views 8

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

PKB Kritik Lambannya Pertambahan Cakupan Vaksin di Jember

Hendy Siswanto (kiri) dan Ayub Junaidi

Jember (beritajatim.com) – Partai Kebangkitan Bangsa mengkritik lambannya pertambahan cakupan vaksin di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Program vaksinasi harus dikebut sebelum gelonbang ketiga menyerang.

Bupatu Hendy Siswanto mengatakan, cakupan vaksinasi di Jember sudah mencapai 46 persen. “Insya Allah kami akan dapat kirimi vaksin lagi 100 ribu dosis,” katanya, usai pembacaan nota pengantar Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2022, di gedung DPRD Jember, Rabu (8/11/2021).

Ketua Dewan Pimpinan Cabang PKB Jember Ayub Junaidi mengatakan, perlu ada penanganan khusus agar Jember segera mencapai cakupan vaksinasi hingga 70 persen. “Perlu kerja keras bupati dan jajaran untuk melakukan program vaksinasi,” katanya.

Ayub juga mengkritik kendornya pelaksanaan protokol kesehatan di masyarakat. “Kita harus berkaca bagaimana negara-negara Eropa yang memiliki sumber daya manusia dan ekonomi yang jauh lebih hebat daripada kita saja kalang kabut menangani covid gelombang ketiga. Salah satu sebabnya terjadinya gelombang ketiga adalah longgarnya prokes,” katanya.

Ayub meminta kejadian di beberapa negara menjadi perhatian dan bahan introspeksi pemerintah daerah di Jember. “Kita tak ingin terjadi gelombang ketiga Covid dan semoga Jember tidak apa-apa. Tapi kalau pun terjadi, kita harus bersiap meminimalisasi korban yang ada,” katanya. [wir/ted]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Post navigation

Sentimen: negatif (79.5%)