Alasan Rifqinizamy Mundur dari PDI-P: Ikut Pilgub Kalsel 2024
Kompas.com Jenis Media: Nasional
JAKARTA, KOMPAS.com - Muhammad Rifqinizamy Karsayuda mengundurkan diri dari PDI-P. Langkah itu ditempuh untuk mewujudkan niatnya maju saat Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Selatan 2024.
"Kami saat ini sedang bermunajat, berikhtiar sekuat tenaga untuk ikut dalam kontestasi Pemilihan Gubernur Kalimantan Selatan tahun 2024 yang akan datang," kata Rifqinizamy dalam keterangan video yang diterima Kompas.com, Kamis (24/8/2023).
Kompas.com sudah mendapatkan izin dari Rifqi untuk mengutip pernyataan video tersebut sebagai bahan pemberitaan.
Baca juga: Rifqinizamy Karsayuda Nyatakan Mundur dari PDI-P dan DPR
Dalam video berdurasi tiga menit itu, Rifqi juga menyampaikan harapan agar niatannya maju Pilgub Kalsel didukung oleh seluruh pihak.
Kendati berniat maju di pilgub dan telah mengundurkan diri dari PDI-P, ia mengaku, belum mengantongi dukungan resmi dari partai politik tertentu.
Hanya saja, ia mengatakan, sudah ada parpol yang menghubunginya untuk mendukung niatnya mencalonkan diri sebagai orang nomor satu di Kalsel.
"Alhamdulillah, respons kawan-kawan dari berbagai parpol sangat baik, baik untuk Pilgub Kalsel, termasuk untuk Pileg 2024," ujar dia.
Baca juga: Soal Budiman Sudjatmiko, PDI-P: Partai Sebesar Kami Tak Akan Berkurang karena 1 Orang Keluar
Selain itu, Rifqi mengatakan bahwa pengunduran dirinya dari PDI-P dilakukan secara baik-baik.
Namun dia tak membenarkan jika alasan mundur karena berkaitan dukungan Pilpres 2024.
Dia mengatakan, hanya dirinya dan Tuhan yang mengetahui persis mengenai hal tersebut.
"Publik akan bisa melihat dalam perkembangan dinamika politik hari-hari ke depan. Saat ini hanya itu yang bisa saya sampaikan," pungkasnya.
-. - "-", -. -Sentimen: positif (86.5%)